PEMBIASAAN NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK DI LINGKUNGAN KELUARGA PERKOTAAN SUMBERREJO SEJAHTERA KEMILING

ATIKA, FITRI FEBRIANI (2022) PEMBIASAAN NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK DI LINGKUNGAN KELUARGA PERKOTAAN SUMBERREJO SEJAHTERA KEMILING. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER, BAB 1, BAB 2, DAPUS ATIKA FITRI FEBRIANI.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI ATIKA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Nilai Agama dan moral pada anak usia dini adalah hal terpenting yang harus diperhatikan, sebagai orang tua seharusnya mengetahui dan dapat membiasakan anak agar memiliki akhlak dan karakter yang baik. Namun kenyataan di lapangan semakin berubahnya kondisi lingkungan nilai agama dan moral menjadi semakin rendah apalagi lingkungan di perkotaan yang menerapkan prinsip hidup individualis. Sedangkan nilai agama dan moral anak menjadi tanggung jawab masyarakat disekitarnya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat tingkat pembiasaan nilai agama dan moral anak yang dilakukan orang tua di lingkungan perkotaan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Subjek penelitian berjumlah lima orang tua. Data yang ada dianalisis dengan teknik analisis yang dikembangkan oleh Milles and Huberman (reduksi, penyajian data dan penarikan kesimpulan). Hasil Penelitian menunjukan bahwa 1) orang tua selalu memberikan reward berupa hadiah, pujian, teguran dan sanksi; 2) orang tua selalu meluangkan waktu untuk mengedukasi anak; 3) orang tua, masyarakat dan pemerintah bekerjasama dalam meningkatkan edukasi pentingnya nilai agama dan moral bagi anak; dan 4) membina anak untuk selalu melaksanakan kegiatan keagamaan seperti mengaji dan shalat. Maka diperoleh simpulan bahwa pembiasaan nilai agama dan moral pada anak telah dilaksanakan dengan baik. Orang tua, mastyarakat dan pemerintah berperan penting dalam pembiasaan nilai agama dan moral dengan cara memberikan reward dan sanksi, memberikan contoh dan teladan, membina, membimbing, mendidik anak dengan mengikuti kegiatan keagamaan dan mengaji, serta pemberian edukasi yang intens pada masyarakat untuk memberikan pemahaman mengenai pentingnya membiasakan nilai agama dan moral anak. Kata Kunci: Lingkungan Perkotaan, Nilai Agama, Nilai Moral iv ABSTRACT Religious and moral values in early childhood are the most important things that must be considered, as parents should know and be able to familiarize children with good morals and character. However, in the reality of life religious and moral values are getting lower, especially for poeple who live in city that apply the principle of individualist life. While the religious and moral values of children are the responsibility of the surrounding community. This research aims to see the level of habituation of children's religious and moral values done by parents in an urban environment. This research uses descriptive qualitative method, data collection done by interview and observation. The research subjects consist of five parents. The data were analyzed by using analytical techniques developed by Milles and Huberman (reduction, data presentation and conclusion). The results show that 1) parents always give rewards such as gifts, praise, reprimand and sanctions; 2) parents always take the time to educate their children; 3) parents, community and government cooperate in increasing education on the importance of religious and moral values for children; and 4) parent always foster their children to always carry out religious activities such as reading Qur’an and prayer. So it can be concluded that the habituation of religious and moral for children has been done well. Parents, society and government has an important role in habituation of religious and moral values by giving rewards and sanctions, giving good examples, developing, guiding, educating children by participating in religious activities and reading Qur’an, as well as giving intense education to the community to give an understanding of the importance of habituation of children's religious and moral values. Keywords: Urban Environment, Religious Values, Moral Values

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 14 Jul 2022 03:58
Last Modified: 14 Jul 2022 03:58
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19784

Actions (login required)

View Item View Item