SISTEM EKSKRESI MANUSIA DAN UPAYA MENJAGA KESEHATAN

ARI, SANDI SHODIQIN (2022) SISTEM EKSKRESI MANUSIA DAN UPAYA MENJAGA KESEHATAN. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1 BAB 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SANDI FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Sistem ekskresi adalah sistem pengeluaran zat-zat sisa metabolisme yang tidak dibutuhkan oleh tubuh lagi. Zat-zat sisa ini apabila dibiarkan menumpuk di dalam tubuh akan meracuni dan berbahaya bagi tubuh. Untuk menghindari masalah akibat zat-zat sampah ini, maka harus dikeluarkan dari sel, jaringan, kemudian tubuh. Pada manusia zat-zat sampah semacam itu terakumulasi sebagai urine, keringat, dan air mata. Organ-organ penyusun sistem ekskresi manusia terdiri dari ginjal, kulit, hati, dan paru-paru. Setiap alat ekskresi memiliki fungsi dan mengeluarkan zat sisa metabolisme yang berbeda. Alat pengeluaran (ekskresi) utama pada manusia adalah ginjal. Bentuknya seperti biji kacang merah, berwarna keunguan dan berjumlah dua buah. Kulit merupakan lapisan tipis yang menutupi dan melindungi seluruh permukaan tubuh bagian luar dan berhubungan langsung dengan lingkungan. Selain befungsi menutupi permukaan tubuh, kulit juga berfungsi sebagai alat pengeluaran (ekskresi). Zat sisa yang dikeluarkan melalui kulit adalah air dan garam-garam. Kulit manusia tersusun oleh 3 lapisan utama, yaitu lapisan kulit ari (epidermis), lapisan kulit jangat (dermis), dan lapisan ikat bawah kulit. Paru-paru termasuk organ pengeluaran karena udara pernapasan yang dikeluarkan mengandung karbondioksida dan air yang dihasilkan dari kegiatan sel. Keluarnya air bisa dilihat ketika kamu bernapas dalam udara dingin berupa kabut. Setiap hari tubuh melepaskan kurang lebih 350 ml air dalam bentuk uap air melalui sistem pernapasan. Hati adalah organ viseral (dalam rongga abdomen) terbesar yang terletak di bawah kerangka iga. Hati berwarna merah tua karena kaya akan persediaan darah dan kaya akan nutrien dari vena portal dan vena hepatika. Hati manusia memiliki struktur dan fungsi yang sangat penting dalam tubuh, hal ini ditinjau hati sebagai sistem ekskresi pada manusia. Hati terdiri atas dua bagian, yaitu belahan hati kanan (lobus kanan) dan belahan hati kiri (lobus kiri).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 13 Jul 2022 06:25
Last Modified: 13 Jul 2022 06:25
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19777

Actions (login required)

View Item View Item