MOTIVASI PENYANDANG DISABILITAS DALAM UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS DI RUMAH PRODUKSI BATIK TULIS SHIHA ALI SIDOHARJO PENAWAR TAMA TULANG BAWANG

Dila, Ardiyanti (2022) MOTIVASI PENYANDANG DISABILITAS DALAM UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS DI RUMAH PRODUKSI BATIK TULIS SHIHA ALI SIDOHARJO PENAWAR TAMA TULANG BAWANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 & BAB 5.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL DILA ARDIYANTI .pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Disabilitas adalah suatu kodrat, namun mereka berusaha untuk tidak mau menjadi beban orang lain, mereka tetap bersemangat ditengah tengah keterbatasan yang dimilikinya. Sementara banyak orang disabilitas namun mereka hanya pasrah dengan takdir yang mereka miliki, bahkan kebanyakan mereka minder dengan keterbatasannya. Maka untuk itu penelitian ini dianggap penting, untuk mengetahui motivasi para penyandang disabilitas dalam upaya meningkatkan kreativitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi penyandang disabilitas dalam upaya meningkatkan kreativitas. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan observasi non partisipan, wawancara tidak terstruktur, dan dokumentasi. Sumber data primer dalam penelitian ini yaitu 3 penyandang disabilitas, 1 pembeli batik tulis, 1 pemilik batik tulis dan 1 anggota keluarga penyandang disabilitas.Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan analisis data. Data sekunder penelitian ini yaitu diperoleh dari sumber buku, jurnal dan dokumen dokumen yang berkaitan dengan judul yang terkait. Temuan dalam penelitian ini adalah motivasi penyandang disabilitas di batik tulis Shiha Ali dipengaruhi oleh faktor intrinsik dan ekstrinsik. Faktor intrinsik penyandang disabilitas yaitu: adanya keinginan untuk memiliki penghasilan sendiri, keinginan untuk membeli kendaraan, dan keinginan untuk melestarikan budaya Indonesia, serta kesadaran dirinya tentang sulitnya mencari pekerjaan. Faktor ekstern penyandang disabilitas yaitu berasal dari pembeli batik tulis, pemilik batik tulis, dan keluarga penyandang disabilitas itu sendiri. Sementara upaya penyandang disabilitas dalam meningkatkan kreativitas yaitu dengan melihat gambar gambar, melihat sosial media, ataupun melihat lingkungan sekitar Berdasarkan hasil analisis data, kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa penyandang disabilitas disini memiliki motivasi yang cukup tinggi untuk tetap bersemangat dalam membuat batik tulis. Kata Kunci : Motivasi Penyandang Disabilitas

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 05 Jul 2022 04:36
Last Modified: 05 Jul 2022 04:36
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19723

Actions (login required)

View Item View Item