NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM YANG TERKANDUNG DALAM TRADISI BEDIOM/BERPINDAH RUMAH ADAT ISTIADAT MASYARAKAT PEKON TURGAK KECAMATAN BELALAU LAMPUNG BARAT

DEND, I ARI SULENDRA (2022) NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM YANG TERKANDUNG DALAM TRADISI BEDIOM/BERPINDAH RUMAH ADAT ISTIADAT MASYARAKAT PEKON TURGAK KECAMATAN BELALAU LAMPUNG BARAT. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of bab 1 - bab 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of skripsi full.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM YANG TERKANDUNG DALAM TRADISI BEDIOM/BERPINDAH RUMAH ADAT ISTIADAT MASYARAKAT PEKON TURGAK KECAMATAN BELALAU LAMPUNG BARAT Indonesia adalah Negara kepulauan, yang terdiri dari berbagai suku bangsa yang kaya akan kebudayaan serta adat istiadat, bahasa, keyakinan, kepercayaam dan kebiasaan yang berbeda-beda namun bersatu dengan harmonis itulah indonesia. Salah satu dari berbagai suku bangsa yang ada di Indonesia adalah suku Lampung. Orang Lampung terdiri dari dua masyarakat atau ruwa jurai yaitu jurai pepadun dan jurai sai batin. Dalam kesehariaannya sebagian besar ulun (orang) pepadun menggunakan dialek O sedangkan ulun sai batin menggunakan dialek A. Perbedaan tidak hanya bisa dilihat dalam dialek saja namun dalam kebudayaan dan adat istiadat pun memiliki perbedaan. Tradisi Bediom merupakan budaya dan adat istiadat orang Lampung khususnya yang beradat pesisir yang akan pindah rumah (pindah lamban) baik itu rumah yang baru di bangun atau rumah yang telah lama berdiri dan akan di tempati oleh penghuni baru. Tradisi Bediom menjadi kebiasaan adat yang selalu dilakukan di masyarakat sebab tradisi Bediom bermaksud menunjukkan tanda terimakasih kepada tuhan atas nikmat yang diberikan. Berdasarkan uraiaan diatas maka masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah Nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam tradisi Bediom adat istiadat masyarakat Pekon Turgak Kecamatan Belalau Kabupaten Lampung Barat. Rumusan dalam penelitian ini adalah apa sajakah nilai-nilai islam yang terkandung dalam tradisi bediom adat istiadat masyarakat Pekon Turgak Kecamatan Belalau Lampung Barat. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses pelaksanaan tradisi bediom dan nilai�nilai islam yang terkandung dalam tradisi Bediom/berpindah rumah adat istiadat masyarakat Pekon Turgak Kecamatan Belalau Lampung iii Barat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi non-partisipan, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif. Kata Kunci : Nilai-nilai Pendidikan Islam Tradisi Bediom

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 Jul 2022 03:59
Last Modified: 04 Jul 2022 03:59
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19677

Actions (login required)

View Item View Item