PENGARUH PENDIDIKAN ISLAM DALAM KELUARGA TERHADAP PEMBENTUKAN AKHLAK PESERTA DIDIK DI SMAN 1 TULANG BAWANG TENGAH KABUPATEN TULANG BAWANG BARAT

Ilham, Yogha Pratama (2022) PENGARUH PENDIDIKAN ISLAM DALAM KELUARGA TERHADAP PEMBENTUKAN AKHLAK PESERTA DIDIK DI SMAN 1 TULANG BAWANG TENGAH KABUPATEN TULANG BAWANG BARAT. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1, BAB 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of ILHAM FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH PENDIDIKAN ISLAM DALAM KELUARGA TERHADAP PEMBENTUKAN AKHLAK PESERTA DIDIK DI SMAN 1 TULANG BAWANG TENGAH KABUPATEN TULANG BAWANG BARAT Oleh: Ilham Yogha Pratama 1811010103 Pendidikan merupakan salah satu faktor penting dalam kehidupan manusia. Terutama pendidikan Islam. Pendidikan Islam yang diberikan oleh keluarga sejak dini akan berpengaruh terhadap jiwa dan kepribadian anak. Akhlak seseorang bisa terbentuk dari pendidikan Islam dalam keluarga. Seyogyanya, akhlak karimah seorang anak terbentuk sejak dini jika memang pendidikan Islam dalam keluarga cukup baik. Namun pada kenyataannya tidak semua didikan islami dari orang tua bisa berhasil membentuk akhlak seorang anak. Namun ada faktor lain yang mempengaruhinya. Tujuan peneliti melakukan penelitian ini ialah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pendidikan Islam dalam keluarga terhadap pembentukan akhlak pada peserta didik. Dalam penelitian ini terdapat dua jenis variabel yakni variabel dependen (X) yaitu pendidikan Islam dalam keluarga dan variabel independen (Y) yaitu pembentukan akhlak. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dan data yang digunakan ialah data primer yang diperoleh melalui menyebar angket iii pada objek penelitian. Kemudian data sekunder yang diperoleh melalui studi kepustakaan. Kemudian jenis penelitian ini ialah penelitian lapangan. Sampel yang diambil berjumlah 88 responden. Analisis data penelitian menggunakan Mr Exel dan teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukan besarnya pengaruh pendidikan Islam dalam keluarga yang dibuktikan dengan nilai sebesar 0,071 (7,1%) sedangkan sisanya sebesar 92,9% dipengaruhi oleh aspek lain yang mempengaruhi akhlak peserta didik. Maka terdapat pengaruh yang signifikan dari Pendidikan Islam dalam Keluarga terhadap pembentukan Akhlak Peserta Didik di SMAN 1 Tulang Bawang Tengah Kata Kunci: Peran Orang Tua, Pendidikan Akhlak

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 24 Jun 2022 07:09
Last Modified: 24 Jun 2022 07:09
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19594

Actions (login required)

View Item View Item