PENGARUH PARENTING EDUCATION TERHADAP PERSEPSI ORANGTUA MENGENAI EDUKASI SEKSUAL DINI PADA ANAK USIA DINI DI DESA KOTABARU SELATAN KECAMATAN MARTAPURA OKU TIMUR SUMATERA SELATAN

Adelia, Diningsih (2022) PENGARUH PARENTING EDUCATION TERHADAP PERSEPSI ORANGTUA MENGENAI EDUKASI SEKSUAL DINI PADA ANAK USIA DINI DI DESA KOTABARU SELATAN KECAMATAN MARTAPURA OKU TIMUR SUMATERA SELATAN. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI  BAB 1 & BAB 5.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL ADELIA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh maraknya kekerasan seksual pada anak dari tahun ke tahun khususnya anak usia dini. Disisi lain, banyak orang tua yang memiliki persepsi negatif mengenai pendidikan seksual bagi anak usia dini, khususnya di desa Kotabaru Selatan kecamatan Martapura. Cukup banyak orang tua yang beranggapan bahwa pendidikan seks belum diperlukan bagi anak usia dini. Padahal, anak anak memerlukan bekal mengenai organ intim diri sendiri serta cara melindungi diri dari tindak kekerasan seksual dari lingkungan sekitar. Oleh sebab itu, peneliti melaksanakan kegiatan parenting education sebagai upaya edukasi bagi orang tua agar kedepannya memiliki pemikiran yang lebih terbuka terhadap pentingnya pendidikan seks bagi anak usia dini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan model penelitian ex post facto. Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif . Dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling berjumlah 30 responden. Untuk analisis datanya menggunakan korelasi product moment, analisis regresi linier sederhana dan uji T. Penelitian dilaksanakan di desa kota baru selatan, khususnya TK Al-Amanah dan RA Nurul Fatah desa kota baru selatan . Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kegiatan parenting education terhadap persepsi orang tua mengenai pendidikan seks bagi anak usia dini sebesar 0,442 atau 44,2%. Hal itu sesuai dengan hasil correlation pearson product moment . kemudian Pada uji hipotesis Paired Sampel T-test diperoleh 0,000 < 0,05 yang berarti terdapat perbedaan persepsi orang tua mengenai pendidikan seksual bagi anak usia dini yang sering mengikuti kegiatan parenting dan yang jarang mengkikuti kegiatan parenting. Kata kunci : parenting education, anak usia dini, edukasi seksual

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 20 Jun 2022 07:16
Last Modified: 20 Jun 2022 07:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19531

Actions (login required)

View Item View Item