Pola Tansformasi Fatwa DSN-MUI Tentang Akad Musyᾱrakah Mutanᾱqiṣah Dalam Peraturan SEBI No.15/40/DKMP/2013 dan SEOJK No.36/SEOJK.03/2015

Wahyu, Nita Sari (2022) Pola Tansformasi Fatwa DSN-MUI Tentang Akad Musyᾱrakah Mutanᾱqiṣah Dalam Peraturan SEBI No.15/40/DKMP/2013 dan SEOJK No.36/SEOJK.03/2015. Masters thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of TESIS 1-2.pdf] PDF
Download (5MB)
[thumbnail of TESIS Wahyu Nita Sari.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK Mengacu dari asumsi yang berkembang bahwa ada perubahan antara ketentuan fatwa DSN-MUI dan POJK tentang objek penyaluran pembiayaan musyᾱrakah mutanᾱqiṣah, yaitu dari produktif ke konsumtif. Permasalahan dalam penelitian ini adalah musyᾱrakah mutanᾱqiṣah harusnya ditujukan untuk pembiayaan yang berkarakter produktif seperti modal kerja, bukannya konsumtif seperti pembiayaan KPR. Karena hal ini muncul lah beberapa persepsi di khlayak yang mengatakan bahwa ada ketidak-sesuaian antara fatwa dan regulasi SEBI/SEOJK.Hal ini dapat dilihat dari tekstual fatwa DSN-MUI dan SEBI/SEOJK yang tidak sama. Oleh karena itu penelitian ini diarahkan untuk melihat bagaimana Pola Transformasi Fatwa DSN MUI Nomor : 01/DSN�MUI/X/2013 Tentang Akad Musyᾱrakah Mutanᾱqiṣah Dalam Peraturan SEBI No.15/40/DKMP/2013 dan SEOJK No.36/SEOJK.03/2015). Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah. Bagaiamana pola transformasi fatwa DSN-MUI NO 01/DSN-MUI/X/2013 tentang akad musyᾱrakah mutanᾱqiṣah dalam peraturan perundang-undangan?. Bagaimana pelaksanaa akad musyᾱrakah mutanᾱqiṣah dalam Peraturan SEBI No.15/40/DKMP/2013 dan SEOJK No.36/SEOJK.03/2015?untuk mengetahui fatwa DSN-MUI tentang akad musyᾱrakah mutanᾱqiṣah dalam Peraturan SEBI No.15/40/DKMP/2013 dan SEOJK No.36/SEOJK.03/2015.Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research), Metode pendekatan masalah yang digunakan, pendekatan kaidah ushuliyah dan pendekatan siyasah syar’iyah. Sumber data berasal dari semua yang sudah diolah dan dipulikasikan dalam bentuk dokumen-dokumen resmi, buku-buku/ kitab-kitab, dan jurnal ilmiah tekait akad musyᾱrakah mutanᾱqiṣah sebagai objek penelitian dengan metode analisis kualitatif dengan metode berfikir induktif. Hasil penelitian ini menemukan pola transformasi disini dapat digolongkan menjadi dua; secara literal dan non literal. Secara literal menggunakan metode positivisasi dan copy paste, dan non literal dilakukan dengan cara objektifikasi dengan pola adopsi dan adaptasi (ini yang paling banyak dilakukan) dan hukum Islam (fatwa DSN-MUI) tidak harus secara literal ditransformasikan ke dalam Peraturan Surat Edaran. Permasalahan transformasi disebabkan oleh pola positivisasi fatwa yang kurang tepat terutama dengan adopsi sebagian (secara parsial), dan penyempitan. Kontennya banyak menggunaan konsep yang sama dengan bisnis konvensional, Adapun dari segi subtansi permasalahan disebabkan oleh kebiasaan mengambil fatwa yang tidak utuh (parsial saja) dan adanya fatwa baru yang mengelaborasi konsep lama. Pelaksanaan akad musyᾱrakah mutanᾱqiṣah penulis menemukan bahwa ini sudah sesuai dengan konsep hukum islam walaupun sudah di transformasikan kedalam SEBI dan SEOJK, musyᾱrakah mutanᾱqiṣah ditunjukan untk karakter produktif tidak konsumtif karena didalamnya ada kegiatan sewa menyewa dari barang penyertaan modal antar bank dan nasabah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Pasca Sarjana > S2 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 09 Jun 2022 07:49
Last Modified: 09 Jun 2022 07:49
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19454

Actions (login required)

View Item View Item