ANALISIS SISTEM PENGUPAHAN PADA USAHA KERIPIK SINGKONG DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN PEKERJA MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Usaha Keripik Singkong ANTE, Kelurahan Sukabumi, Bandar Lampung)

Intan, Kurniasari (2022) ANALISIS SISTEM PENGUPAHAN PADA USAHA KERIPIK SINGKONG DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN PEKERJA MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Usaha Keripik Singkong ANTE, Kelurahan Sukabumi, Bandar Lampung). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI INTAN KURNIASARI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Sistem pengupahan pada usaha keripik singkong ANTE Kelurahan Sukabumi, Bandar Lampung menerapkan tiga jenis sistem upah yaitu mingguan, bulanan dan borongan. Dimana upah yang diterima berfungsi sebagai penunjang kehidupan pekerja serta sebagai pemenuhan kesejahteraan pekerja. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif berupa wawancara, observasi dan dokumentasi, Populasi dalam penelitian ini yaitu pekerja pada pabrik keripik singkong ANTE, Kelurahan Sukabumi, Bandar Lampung sebanyak 30 orang. Sampel pada penelitian ini adalah seluruh pekerja yang bekerja pada pabrik keripik singkong ANTE, Kelurahan Sukabumi, Bandar Lampung. Hasil penelitian menunjukkan sistem pengupahan yang diterapkan pada pabrik keripik singkong ANTE Kelurahan Sukabumi, Bandar Lampung terdapat tiga sistem upah yaitu upah menurut waktu (bulanan dan mingguan) dan borongan, pemilik pabrik memberikan upah kepada pekerja secara tepat waktu dan sesuai dengan jenis dan kinerja pekerja. Jika dilihat dari ekonomi Islam penentuan upah sudah sesuai dengan syariat Islam yaitu, adil sesuai dengan apa yang dikerjakan pekerja dan layak dapat memenuhi kebutuhan pokok, hanya saja upah masih di bawah standar UMK Kota Bandar Lampung yaitu Rp.2.739.983. Kesejahteraan yang didapatkan pekerja sudah cukup baik meskipun tidak terprogram secara sistematis. Akan tetapi pemberian THR, bonus, jaminan kesehatan yang didapatkan membantu meningkatkan kesejahteran pekerja. Jika dilihat dalam perspektif ekonomi Islam kesejahteraan pekerja pada pabrik keripik singkong ANTE pemenuhan kesejahteraan manusia yang mencakup kebutuhan dharuriyat, hajiyat dan tahsiniyat yang dilakukan oleh pekerja pabrik keripik singkong ANTE hanya mampu memenuhi kebutuhan dharuriyat dan hajiyat sedangkan kebutuhan tahsiniyat belum terpenuhi. Kata Kunci: Sistem Pengupahan dan Kesejahteraan Pekerja

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 24 May 2022 08:23
Last Modified: 24 May 2022 08:23
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19225

Actions (login required)

View Item View Item