EKSISTENSI KEBIJAKAN TOKOH ADAT TERHADAP PARTISIPASI MASYARAKAT PEMILU PERSPEKTIF FIQH SIYASAH (Studi Desa Pematang Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan )

ANANDA, ILHAM HAKIKI (2022) EKSISTENSI KEBIJAKAN TOKOH ADAT TERHADAP PARTISIPASI MASYARAKAT PEMILU PERSPEKTIF FIQH SIYASAH (Studi Desa Pematang Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan ). Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI Ananda Ilham Hakiki_1621020132.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Pemilu adalah sarana pelaksanaan asas kedaulatan rakyat berdasarkan pancasila dalam Negara Republik Indonesia dalam memilih pemimpin rakat atau pemimpin Negara yang diselenggarakan dalam lima tahun sekali. Keterlibatan tokoh lokal, dalam proses pemilihan umum secara langsung tidak bisa dihindarkan, karena mereka adalah potensi lokal yang dapat memberikan kontribusi atau memberi warna tersendiri bagi perpolitikan di tingkat daerah. Dengan kemampuannya bisa menciptakan kondisi politik yang kondusif dimana peran mereka sangat menentukan dalam menciptakan rakyat yang partisipatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Eksistensi Kebijakan Tokoh Adat Terhadap Partisipasi Masyarakat Pemilu Perspektif di Desa Pematang Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan. Untuk mengetahui Eksistensi Kebijakan Tokoh Adat Terhadap Partisipasi Masyarakat Pemilu Perspektif Fiqh Siyasah di Desa Pematang Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan. Penelitian ini termasuk kedalam Jenis penelitian yang akan dilakukan ini berupa penelitian lapangan (field research), sumber data Primer diperoleh peneliti bersumber dari data administrasi desa, Dokumentasi pemilihan dan hasil wawancara dari warga/masyarakat desa Pematang kecamatan Kalianda kabupaten Lampung Selatan. Data sekunder Sumber data diperoleh dengan cara melakukan studi pustaka yaitu usaha yang dilakukan untuk memperoleh data-data pendukung yang diperoleh dengan cara membaca, mempelajari, menelaah, dan menganalisis sumber kepustakaan yang relevan seperti buku, serta catatan kuliah yang berkaitan dengan bahasan penelitian sebagai dasar paradigma antara teori yang relevan. Metode berfikir dalam penelitian ini menggunakan metode berfikir induktif. Setelah data terkumpul maka penulis menganalisa data secara Kualitatif Metode induktif adalah metode yang mempelajari suatu gejala yang khusus untuk mendapatkan suatu gejala atau kaidah- kaidah di lapangan yang umum mengenai fenomena yang diselidiki. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa hukum Adat dengan Hukum Islam bersifat akomodatif. Berdasarkan kedudukan yang sejajar dan peranan yang sarna, kedua sistern hukum saling melengkapi tanpa kehilangan identitas masing�masing. Hukum Adat masih dianggap sebagai aturan hidup untuk mencapai kedamaian begitu juga dengan hukum Islam. Praktik kebijakan yang dilakukan tokoh adat di desa Pematang Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan merupakan wujud upaya yang baik dari tokoh adat dalam meningkatkan partisipasi politik dan sesuai dengan syariat Islam. Kata kunci : Tokoh Adat , Hukum Adat , Masyarakat , Pemilu, Lampung Selatan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 23 May 2022 07:07
Last Modified: 23 May 2022 07:07
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19176

Actions (login required)

View Item View Item