KONSEP PENDIDIKAN AKHLAK PERSPEKTIF BUYA HAMKA DAN ZAKIAH DARADJAT

INDRA, JOHARI (2022) KONSEP PENDIDIKAN AKHLAK PERSPEKTIF BUYA HAMKA DAN ZAKIAH DARADJAT. Masters thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER, BAB 2 & Dapus.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of TESIS INDRA JOHARI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Oleh Indra Johari Peserta didik dimasa sekarang ini banyak mengalami dekandensi moral serta hilangnya nilai-nilai sosial yang banyak ditandai dengan adanya pergaulan bebas, minuman keras, tawuran, narkoba, dan masih banyak lagi hal-hal yang keluar dari akhlaq tercela yang dikakukan oleh kalangan pelajar. Banyak tokoh Nasional maupun Internasional yang menjelaskan di dalam karya-karya tentang pendidikan akhlak yang seharusnya perlu dijadikan sumber pembelajaran bagi masyarakat, khususnya bagi para pelajar dan mahasiswa Tetapi penulis tertarik dengan pemikiran dua tokoh yang banyak menjelaskan tentang pendidikan akhlak yaitu Hamka dan Zakiah Daradjat. Hamka dan Zakiah Daradjat adalah tokoh pendidikan Islam Indonesia. yang pemikirannya masih relevan dan baik untuk diberlakukan dengan zaman sekarang, Khususnya terkait tentang Tujuan pendidikan untuk menjadikan peserta didik menjadi manusia yang taat kepada Allah SWT dan berakhlak mulia. Berdasarkan uraian diatas, peneliti tertarik untuk mengkaji bagaimana pendidikan akhlak yang berasal dari kedua tokoh tokoh tersebut. Tujuan dari penelitiann ini yaitu untuk mengetahui bagaimana konsep pendidikan akhlak Perspektif Hamka dan Zakiah Daradjat terkait Pendidik dan materi dan metode dalam pendidikan akhlak. Dalam penelitian yaitu berjenis library research atau penelitian kepustakaan yaitu mengumpulkan data atau karya tulis ilmiah yang betujuan dengan objek penelitian atau pengumpulan data yang bersifat kepustakaan atau telaah yang dilaksanakan untuk memecahkan suatu masalah yang pada dasarnya tertumpu pada penelaahan kritis dan mendalam terhadap bahan- bahan pustaka yang mendadalam. Sumber data yang dipakai adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaaitu menggunakan Content Analysis, analisis naratif dan analisis simiotik. Hasil dari penellitian ini menunjukkan bahwa yang harus bertanggung jawab dalam pendidikan akhlak menuut Hamka adalah : Orang tua, Guru dan Masyarakat. untuk materi pendidikan akhlak menurut Hamka dikelompokkan menjadi dua yaitu akhlak luar dan akhlak dalam. Sedangkan seorang pendidik dalam pendidikan akhlak menurut Zakiah Daradjat hendaknya mempunyai kepribadian yang dapat mencerminkan ajaran agama, yang nantinya akan diajarkannya kepada anak anak didiknya. Materi pendidikan akhlak menurut Zakiah Daradjat yaitu meliputi semua aspek kehidupan manusia sesuai dengan kedudukannya sebagai makhluk individu, makhluk sosial, makhluk penghuni alam yang memperoleh bahan dari kehidupan dari alam serta sebagai makhluk ciptaan Allah. Kata Kunci : Konsep Pendidikan Akhlak, Hamka dan Zakiah Daradjat

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Pasca Sarjana > S2 Ilmu Tarbiyah dan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 11 May 2022 04:07
Last Modified: 11 May 2022 04:07
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19076

Actions (login required)

View Item View Item