TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PELAKSANAAN PEMBAYARAN UPAH BURUH PEMBUNGKUS GARAM (Studi Kasus di Kelurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Bandar Lampung)

Resha, Novia Damayanti (2022) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PELAKSANAAN PEMBAYARAN UPAH BURUH PEMBUNGKUS GARAM (Studi Kasus di Kelurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Bandar Lampung). Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI KECIL_Resha Novia Damayanti.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Upah mengupah merupakan bentuk tolong menolong antara sesama manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Dalam ajaran Islam upah mengupah harus sesuai dengan syariat Islam, baik dari segi syarat dan rukunnya. Sistem upah mengupah yang tidak sesuai dengan syarat dan rukunnya akan mengakibatkan tidak sahnya akad upah mengupah. Dimana dalam praktiknya pemilik usaha meminta bantuan kepada para buruh untuk membungkus garam. Dalam pemberian upah pekerja tersebut yaitu upah berupa hasil kerja. Namun pada saat pembayaran upah terdapat pemotongan upah tanpa sepengetahuan pekerja dan keterlambatanya pemberian upah. Berdasarkan latar belakang diatas maka rumusan masalah yang diajukan dalam penelitian tersebut yaitu: Bagaimana pelaksanaan pembayaran upah buruh pembungkus garam di Kelurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Bandar Lampung dan bagaimana Tinjauan Hukum Islam terhadap pelaksanaan pembayaran upah buruh pembungkus garam di Kelurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Bandar Lampung. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui praktik pelaksanaan pembayaran upah buruh pada pabrik garam KK di Kelurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Bandar Lampung dan tinjauan hukum Islam terhadap pelaksanaan pembayaran upah buruh pabrik garam KK tersebut. Jenis penelitian ini merupakan penelitian field reseacrh yang bersifat deskriptif. Data primer diperoleh hasil wawancara terhadap responden yakni 1 orang pemilik usaha garam KK dan 5 orang pekerja. Metode dalam pengumpulan data adalah: Data primer wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data sekunder yaitu dengan cara membaca buku, artikel, jurnal, dan majalah. Sedangkan untuk menganalisis data yang telah terkumpul, peneliti menggunakan metode kualitatif pendekatan yang berpangkal dari peristiwa khusus dan menghasilkan kesimpulan yang bersifat umum. iii Berdasarkan hasil penelitian dapat ditemukan bahwa dalam praktik pembayaran upah di Home Industry Garam KK Kelurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Bandar Lampung memakai sistem hasil kerja, yaitu pemberian upah yang di dasarkan atas perhitungan imbalan suatu pekerjaan secara menyeluruh. Dan sistem pembayarannya dilakukan perhari, perolehan upahnya dibayarkan berdasarkan hitungan banyaknya garam yang dibungkus. Tinjauan hukum Islam terhadap pelaksanaan pembayaran upah pembungkus garam, bahwa pelaksanaan pembayaran yang terjadi di Home Industry garam KK banyak yang bertentangan dengan aturan hukum Islam yang ada, seperti misalnya tidak adanya kepastian tanggal pembayaran upah, pemotongan upah tanpa sepengetahun pekerja, upah yang tidak dibayarkan secara langsung sangat bertentangan dengan aturan hukum Islam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 10 May 2022 03:54
Last Modified: 10 May 2022 03:54
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19068

Actions (login required)

View Item View Item