STRATEGI PEMASARAN PRODUK MUDHARABAH UNTUK MENINGKATKAN JUMLAH NASABAH KOPERASI SIMPAN PINJEM DAN PEMBIAYAAN SYARIAH BAITUT TAMWIL MUHAMMADIYAH BINA MASYARAKAT UTAMA KOTA BANDAR LAMPUNG

Murni, Diadarma Sapitri (2022) STRATEGI PEMASARAN PRODUK MUDHARABAH UNTUK MENINGKATKAN JUMLAH NASABAH KOPERASI SIMPAN PINJEM DAN PEMBIAYAAN SYARIAH BAITUT TAMWIL MUHAMMADIYAH BINA MASYARAKAT UTAMA KOTA BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1&2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang strategi pemasaran produk mudharabah yang ada di Koperasi Simpan Pinjam Dan Pembiayaan Syariah Baitut Tamwil Muhammadiyah Bina Masyarakat Utama Kota Bandar Lampung. Menurut Philips Kotler, ada empat bauran pemasaran yang dapat diterapkan oleh pelaku ekonomi diantaranya adalah bauran pemasaran produk, harga, tempat dan juga promosi. Adapun hasil dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) strategi produk yang digunakan oleh KSPPS BTM BiMU adalah yang pertama dengan penentuan merek, penentuan logo, penentuan design, serta memnberikan kualitas yang aman dan transparan kepada anggota maupun calon anggota. 2) strategi harga yang dilakukan oleh oleh KSPPS BTM BiMU yakni dengan menggunakan mode biaya tambahm 3) srtategi tempat yang diterapkan oleh KSPPS BTM BiMU adalah dengan menentukan lokasi yang strategis, dekat dengan pasar, dekat dengan permukiman warga, dekat dengan pusat industri dan perkantoran, serta luas bangunan kurang lebih 376m2 yang digunakan untuk kegiatan oprasional anggota. 4) strategi promosi yang digunakan oleh KSPPS BTM BiMU adalah dengan promosi face to face, promosi periklanan baik media sosial, media cetak maupun media elektronik, promosi penjualan dan promosi perorangan. Bauran pemasaran yang dilakukan oleh KSPPS BTM BiMU penulis anggap sesuai dengan teori yang telah digunakan, sehingga bauran pemasaran yang dilakukan oleh KSPPS BTM BiMU dapat meningkatkan jumlah anggota yang menggunakan produk mudharabah. Bauran pemasaran yang diterapkan oleh lembaga dianggap sukses dilapangan, hal ini dilihat dari presentase jumlah anggota yang bergabung 7:10 saat promosi dilakukan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 14 Apr 2022 07:03
Last Modified: 14 Apr 2022 07:03
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/18825

Actions (login required)

View Item View Item