PENGARUH PERSEPSI HARGA DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT BELI SECARA ONLINE PADA MASA PANDEMI COVID-19 DALAM PERSPEKTIF ISLAM (Studi Pada Konsumen Produk Fashion Online di Kelurahan Sawah Brebes)

DINDA, ARIA ANDRIANI (2022) PENGARUH PERSEPSI HARGA DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT BELI SECARA ONLINE PADA MASA PANDEMI COVID-19 DALAM PERSPEKTIF ISLAM (Studi Pada Konsumen Produk Fashion Online di Kelurahan Sawah Brebes). Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of bab 1- bab 2.pdf] PDF
Download (5MB)
[thumbnail of skripsi lengkap.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Saat ini Indonesia telah mengalami pandemi Covid-19. Pandemi Covid-19 memberikan dampak yang besar pada semua sektor kehidupan terutama pada sektor ekonomi mengalami penurunan yang sangat pesat, ditambah dengan aturan-aturan baru seperti WFH dan social distancing untuk mencegah penularan Covid-19. Dalam kondisi seperti sekarang masyarakat tetap harus memenuhi kebutuhan hidupnya, dengan ruang gerak yang sangat terbatas. Jika memiliki kebutuhan masyarakat disarankan untuk berbelanja secara online untuk mengurangi aktivitas di luar rumah dan menghindari kerumunan namun kebutuhan tetap terpenuhi. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah apakah persepsi harga berpengaruh terhadap minat beli secara online di Kelurahan Sawah Brebes, apakah kepercayaan berpengaruh terhadap minat beli secara online di Kelurahan Sawah Brebes, apakah persepsi harga dan kepercayaan berpengaruh terhadap minat beli secara online, dan bagaimana pandangan Islam terhadap persepsi harga dan kepercayaan terhadap minat beli secara online. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah persepsi harga berpengaruh terhadap minat beli, untuk mengetahui apakah kepercayaan berpengaruh terhadap minat beli, untuk mengetahui apakah persepsi harga dan kepercayaan berpengaruh terhadap minat beli secara online, dan untuk mengetahui pandangan Islam terhadap persepsi harga dan kepercayaan terhadap minat beli secara online. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian yaitu deskriptif asosiatif. Populasi dalam penelitian ini merupakan unknown population. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non probability sampling dengan metode yang dipilih adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang disebarkan secara online kepada 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda yang diolah dengan program SPSS 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel persepsi harga dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli secara online. Hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa variabel persepsi harga dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. Kata kunci : Persepsi Harga, Kepercayaan, Minat Beli, COVID�19 ABSTRACT Indonesia is currently experiencing the Covid-19 pandemic. The Covid-19 pandemic has had a major impact on all sectors of life, especially the economic sector, which experienced a very rapid decline, coupled with new rules such as WFH and social distancing to prevent the transmission of Covid-19. Under current conditions, people still have to fulfill their daily needs, with very limited space for movement. If you have community needs, it is advisable to shop online to reduce activities outside the home and avoid crowds but still meet their needs. The formulation of the problem from this research is whether price perception affects online buying interest in Sawah Brebes Village, whether trust affects online buying interest in Sawah Brebes Village, whether price perception and trust affect online buying interest, and what is the Islamic view on price perception and trust in online buying interest. The purpose of this research is to find out whether price perception affects buying interest, to find out whether trust has an effect on buying interest, to find out whether price perception and trust affect online buying interest, and to find out the Islamic view on price perception and trust towards online buying interest buy online. This study uses a quantitative approach with the type of research that is descriptive associative. The population in this study is the unknown population. The sampling technique used is non probability sampling with the chosen method is purposive sampling. The data collection technique used a questionnaire distributed online to 100 respondents. The data analysis technique used in this study was multiple linear regression which was processed with the SPSS 22 program. The results of this study indicate that partially price perception variable and trust variables have a positive and significant effect on online buying interest. The result of the study simultaneously show that the variables of price perception and trust have a positve and significant effect on online buying interest. Keywords : Price Perception, Trust, Purchase Intention, COVID-19

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Bisnis Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 16 Mar 2022 04:26
Last Modified: 16 Mar 2022 04:26
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/18499

Actions (login required)

View Item View Item