HUBUNGAN ANTARA KEPERCAYAAN DIRI DAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEMANDIRIAN REMAJA

GALUH, WIDYA NINGTIAS (2022) HUBUNGAN ANTARA KEPERCAYAAN DIRI DAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEMANDIRIAN REMAJA. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER, BAB 1, BAB 2, DAPUS.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI GALUH WIDYA NINGTIAS.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Hubungan antara kepercayaan Diri dan Dukungan Keluarga dengan Kemandirian Remaja Oleh : Galuh Widya Ningtias Kemandirian merupakan suatu sikap atau kemampuan seseorang untuk tidak bergantung kepada orang lain dan dapat bertanggung jawab atas apa yang telah dilalukannya. Kemandirian menjadi suatu hal yang sangat penting untuk dimiliki dalam perkembangan remaja, namun tantangan yang dihadapi pada saat ini adalah krisisnya kemandirian pada diri remaja. Faktor-faktor yang diduga dapat mempengaruhi kemandirian adalah kepercayaan diri dan dukungan keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepercayaan diri dan dukungan keluarga dengan kemandirian remaja. Adapun hipotesis dalam penelitian ini yaitu ada hubungan antara kepercayaan diri dan dukungan keluarga dengan kemandirian remaja, ada hubungan antara kepercayaan diri dengan kemandirian remaja, serta ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kemandirian remaja. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa/i kelas VIII SMP N 1 Sumberejo yang berjumlah 200 orang. Peneliti menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel yaitu proportional random sampling. Dimana didapatkan sampel sebanyak 100 orang dari total 50% jumlah populasi. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan skala kemandirian (α = 0,914), skala kepercayaan diri (α = 0,923), dan skala dukungan keluarga (α = 0,948). Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi berganda dengan bantuan program SPSS 26.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan R = 0,622 dan nilai F = 30,670 dengan signifikansi p < 0,01 hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang positif dan signifikan antara kepercayaan diri dan dukungan keluarga dengan kemandirian remaja, dan didapatkan sumbangan efektif sebesar 38,7%. Hasil analisis data penelitian menunjukkan nilai koefesien korelasi (rx1-y) = 0,476 dan p < 0,01 sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel kepercayaan diri memiliki hubungan yang positif dan signifikan dengan kemandirian dan mendapat sumbangan efektif sebesar 9,7%. Untuk perolehan nilai (rx2-y) = 0,599 dan p < 0,01 yag menunjukkan bahwa ada hubungan iii yang positif dan signifikan antara variabel dukungan keluarga dengan kemandirian dan mendapat sumbangan efektif sebesar 28,9%. Kata Kunci : Kemandirian, Kepercayaan Diri, Dukungan Keluarga

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Psikologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Psikologi Agama
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 09 Mar 2022 03:39
Last Modified: 09 Mar 2022 03:39
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/18320

Actions (login required)

View Item View Item