ANALISIS MODEL ALTMAN Z-SCORE, GROVER, SPRINGATE DAN ZMIJEWSKI DALAM MEMPREDIKSI KONDISI FINANCIAL DISTRESS PADA BANK UMUM SYARIAH TAHUN 2015-2019

FIRQOTUS, SA'IDAH (2022) ANALISIS MODEL ALTMAN Z-SCORE, GROVER, SPRINGATE DAN ZMIJEWSKI DALAM MEMPREDIKSI KONDISI FINANCIAL DISTRESS PADA BANK UMUM SYARIAH TAHUN 2015-2019. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT.pdf] PDF
Download (5MB)
[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Perbankan Syariah merupakan salah satu lembaga keuangan syariah di Indonesia yang menjadi tolak ukur bagi eksistensi perkembangan perekonomian berbasis syariah. Namun kenyataannya Bank Umum Syariah di Indonesia memiliki risiko kebangkrutan salah satu penyebabnya dilihat dari nilai NPF bank yang tinggi. Nilai NPF yang ditentukan oleh Bank Indonesia (BI) dalam Nomor No.9/24/DPbs memiliki nilai maksimal 5%. Jika melebihi nilai 5% atau tidak sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh Bank Indoneia (BI) hal ini berlangsung terus menerus maka akan mengurangi modal bank yang berakibat pada tidak mampunya bank dalam membiayai kegiatan operasional dan membuat potensi terjadinya kebangkrutan menjadi meningkat. Dalam memprediksi suatu keadaan Financial Distress dapat menggunakan model-model rasio keuangan. Diantaranya pengukuran dengan menggunakan model Altman Z-Score, Grover, Springate dan Zmijewski. Dalam empat model ini banyak digunakan oleh peneliti-peneliti terdahulu karena keakuratannya 95% dan relative mudah digunakan serta cocok digunakan untuk memprediksi kebangkrutan pada perusahaan yang belum go public atau sudah go public. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penilaian model Altman Z-Score dalam memprediksi kondisi Financial Distress pada Bank Umum Syariah 2015-2019, bagaimana penilaian model Grover dalam memprediksi kondisi Financial Distress pada Bank Umum Syariah tahun 2015-2019, bagaimana penilaian model Springate dalam memprediksi kondisi Financial Distress pada Bank Umum Syariah tahun 2015-2019, bagaimana penilaian model Zmijewski dalam memprediksi kondisi Financial Distress pada Bank Umum Syariah tahun 2015-2019 daan bagaimana keakuratan masing-masing model dalam memprediksi Financial Distress pada Bank Umum Syariah 2015-2019. Penelitian ini merupakan metode kuantitatif dan menggunakan data sekunder. Objek penelitian dalam penelitian ini ialah 12 Bank Umum Syariah (BUS). Data yang digunakan yaitu laporan keuangan Bank Umum Syariah tahun 2015-2019. Hasil dari penelitian ini menunjukkan analisis prediksi resiko kebangkrutan yang memiliki perhitungan berbeda pada setiap model, yaitu model Altman Z-Score, Grover, Springate dan Zmijewski. Secara keseluruhan dari penelitian ini menunjukkan hasil perhitungan yang berbeda-beda dikarenakan dalam setiap model prediksi memiliki rasio-rasio yang berbeda sehingga berpengaruh juga terhadap hasil perhitungan yang diberikan. Dari hasil perhitungan menggunakan keempat model tersebut terdapat satu model yang memiliki tingkat akurasi paling tinggi dan memiliki tingkat tipe error yang rendah, yaitu model Zmijewski memiliki nilai akurasi sebesar 100%. Kata kunci : Model Altman Z-Score, Gover, Springate, Zmijeski, Financial Distress

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 Mar 2022 03:33
Last Modified: 04 Mar 2022 03:33
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/18050

Actions (login required)

View Item View Item