ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NON PERFORMING FINANCING PADA BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH DI INDONESIA TAHUN 2014-2019

IHSAN, AGUSTIAN (2022) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NON PERFORMING FINANCING PADA BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH DI INDONESIA TAHUN 2014-2019. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI IHSAN AGUSTIAN.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi Non Performing Financing (NPF) pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) di Indonesia Tahun 2014-2019. Data yang digunakan dalam penelitian ini data sekunder yang bersifat time series dan diperoleh dari Laporan Publikasi pada website resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) dalam kurun waktu enam tahun. Adapun metode analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan data time series yang diolah melalui aplikasi Eviews 9.0. Data variabel penelitian terdiri dari X1: Capital Adequacy Ratio (CAR), X2: Financing to Deposit Ratio (FDR), X3: Inflasi dan Y: Non Performing Financing (NPF). Hasil penelitian secara parsial menunjukan bahwa variabel Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Financing to Deposit Ratio (FDR) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Non Performing Financing (NPF) pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) di Indonesia. Variabel Inflasi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Non Performing Financing (NPF) pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) di Indonesia. Hasil penelitian menunjukan secara sumultan/bersama-sama variabel CAR, FDR, dan Inflasi berpengaruh terhadap NPF pada BPRS di Indonesia. Capital Adequacy Ratio (CAR), Financing to Deposit Ratio (FDR), dan Inflasi memberikan pengaruh 44,426% terhadap Non Performing Financing (NPF) pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) di Indonesia. dan sedangakn sisanya 55,574% dipengaruhi oleh variabel yang tidak masuk dalam penelitian ini. Kata kunci : Non Performing Financing (NPF), Capital Adequacy Ratio (CAR), Financing to Deposit Ratio (FDR), Inflasi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 Mar 2022 02:48
Last Modified: 04 Mar 2022 02:48
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/18013

Actions (login required)

View Item View Item