PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN DAN PROFITABILITAS TERHADAP PENGUNGKAPAN ENTERPRISE RISK MANAGEMENT PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2017-2019

LINTANGKUSUMA, NINGRUM (2022) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN DAN PROFITABILITAS TERHADAP PENGUNGKAPAN ENTERPRISE RISK MANAGEMENT PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2017-2019. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of BAB I-II-DAPUS.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini meneliti tentang “Pengaruh Ukuran Perusahaan Dan Profitabilitas Terhadap Pengungkapan Enterprise Risk Management Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bei Tahun 2017-2019”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Ukuran Perusahaan dan pengaruh Profitabilitas terhadap pengungkapan Enterprise Risk Management. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah: (1). Adakah pengaruh ukuran perusahaan terhadap pengungkapan ERM pada perusahaan manufaktur di BEI tahun 2017-2019?; (2). Adakah pengaruh profitabilitas terhadap pengungkapan ERM pada perusahaan manufaktur di BEI tahun 2017-2019?; (3). Adakah pengaruh ukuran perusahaan dan profitabilitas terhadap pengungkapan ERM pada perusahan manufaktur di BEI tahun 2017-2019? Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analisis data menggunakan analisis deskriptif. Populasi pada penelitian ini menggunakan perusahaan manufaktur sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI dan mengambil sampel 10 besar perusahaan manufaktur sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI. Metode dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1). Ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap pengungkapan ERM; (2). Profitabilitas tidak berpengaruh positif terhadap pengungkapan ERM; (3). Ukuran perusahaan dan Profitabilitas secara simultan berpengaruh positif terhadap pengungkapan ERM. Kata Kunci : Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Enterprise Risk Management

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 Mar 2022 02:40
Last Modified: 04 Mar 2022 02:40
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/18006

Actions (login required)

View Item View Item