ANALISIS PENGARUH STRATEGI PENETAPAN HARGA TERHADAP VOLUME PENJUALAN PADA TOKO ATK (ALAT TULIS KANTOR) DEONI DI BANDAR LAMPUNG MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

REGITA, MUTIA NINGRUM (2022) ANALISIS PENGARUH STRATEGI PENETAPAN HARGA TERHADAP VOLUME PENJUALAN PADA TOKO ATK (ALAT TULIS KANTOR) DEONI DI BANDAR LAMPUNG MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of perpus pusat bab 1.2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI BAB I-V REGITA MUTIA NINGRUM FIX.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Saat ini persaingan antarperusahaan dalam berbagai bidang di dunia bisnis sangatlah ketat, sehingga perusahaan harus menghadapi dengan cara yang sehat dan sesuai dengan peraturan yang ada. Agar dapat terus bersaing dengan perusahaan lain terutama di bidang yang sama, setiap perusahaan memerlukan strategi dan metode penetapan harga yang sesuai demi kelangsungan perusahaan dalam menjalankan usaha. Dengan adanya penetapan harga yang tepat, perusahaan diharapkan dapat meningkatkan penjualannya atas barang yang dijualnya ataupun memaksimalkan laba yang diperoleh. Sehingga tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa besarkah pengaruh strategi penetapan harga terhadap volume penjualan pada Toko Deoni, dan mengetahui perspektif ekonomi islam mengenai strategi penetapan harga terhadap volume penjualan perusahaan Toko Deoni. Penelitian ini bersifat kuantitatif. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling dan jumlah sampel sebanyak 50 orang staff divisi penjualan Toko Deoni. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknis analisis menggunakan software SPSS 17.00 diantaranya analisis deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik dan uji hipotesis menggunakan analisis regresi linear sederhana. Berdasarkan hasil uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, teknik analisis regresi linear sederhana, hasil uji T, dan koefisien determinasi bahwa strategi penetapan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap volume penjualan. Hal tersebut dibuktikan berdasarkan hasil perhitungan secara regresi sederhana menunjukkan tingkat signifikansi diperoleh sebesar 0,009 < 0,05. Pengujian parsial thitung pada variabel strategi penetapan harga sebesar 2,714 > 2,01063 (thitung > ttabel) sehingga dapat disimpulkan H0 ditolak dan Ha diterima. Koefisien determinasi (R2 ) sebesar 0,133 (13,3%) yang berarti strategi penetapan harga ditentukan atau dipengaruhi volume penjualan sebesar 13,3% dan sisanya 86,7% dipengaruhi faktor-faktor lain diluar variabel strategi penetapan harga. Penetapan harga di Toko Deoni Bandar Lampung telah sesuai dengan teori ekonomi islam karena harga yang ditetapkan didasarkan oleh mekanisme harga yang memiliki standar harga yang berlaku dipasaran tanpa adanya campur tangan pemerintah. Kata Kunci: Strategi Penetapan Harga, Volume Penjualan, dan Perspektif Islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 01 Mar 2022 06:54
Last Modified: 01 Mar 2022 06:54
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17840

Actions (login required)

View Item View Item