ANALISIS PERILAKU KONSUMSI MASYARAKAT DALAM PEMBELIAN SEPEDA MOTOR SECARA KREDIT MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Masyrakat Desa Gedung Ratu Kecamatan Tulang Bawang Udik Kabupaten Tulang Bawang Barat)

NURHAYATI, SARMI (2022) ANALISIS PERILAKU KONSUMSI MASYARAKAT DALAM PEMBELIAN SEPEDA MOTOR SECARA KREDIT MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Masyrakat Desa Gedung Ratu Kecamatan Tulang Bawang Udik Kabupaten Tulang Bawang Barat). Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of pwrpus pusat bab 1 dan 5.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI NURHAYATI FIX.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Kebutuhan akan sarana transportasi berupa kendaraan bermotor merupakan hal yang penting bagi masyarakat perkotaan maupun pedesaan dimana kendaraan mempermudah dan mempersingkat waktu dalam perjalanan berpindah dari tempat yang satu ketempat yang lain. Selain dapat dimanfaatkan daya gunanya, kendaraan bermotor juga sebagai aset yang terdapat nilai tukarnya. Banyak masyarakat yang lebih memilih naik kendaraan pribadi dari pada kendaraan umum untuk berpindah dari satu tempat ketempat yang lain, karena biaya yang dikeluarkan relatif lebih murah. Dalam mendapatkan kendaraan bermotor, masyarakat telah ditawarkan dengan berbagai kemudahan dalam pembelian kendaraan bermotor. Salah satu contohnya adalah pembelian kendaraan bermotor dengan sistem kredit dan di dalam sistem tersebut juga relatif ringan dengan uang muka yang bisa disesuaikan.Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana perilaku konsumsi masyarakat desa Gedung Ratu dalam pembelian sepeda motor secara kredit? dan bagaimana tinjuan Ekonomi Islam terhadap perilaku konsumsi mayarakat desa Gedung Ratu dalam pembelian sepeda motor secara kredit? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku konsumsi masyarakat desa Gedung Ratu dalam pembelian sepeda motor secara kredit dan untuk mengetahui tinjauan Ekonomi Islam dalam pembelian sepeda motor secara kredit.Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Adapun penelitian ini bersifat deskriptif dan data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari wawancara dan data sekunder diperoleh dari dokumentasi berupa data kepustakaan dan gambar pada saat melakukan penelitian.Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat desa Gedung Ratu dan yang dijadikan sampel penelitian ini berjumlah 20 orang.Pengumpulan data menggunakan metode wawancara, metode pbservasi, dan metode dokumentasi, metode analisis dalam penelitian ini menggunakan metode pendekatan berfikir deduktif.Hasil dari penelitian ini bahwa Perilaku konsumsi masyarakat dalam pembelian sepeda motor secara kredit di Desa Gedung Ratu Kecamatan Tulang Bawang Udik Kabupaten Tulang Bawang Barat adalah mereka yang membeli sepeda motor berdasarkan atas kebutuhan transportasi yang digunakan untuk pergi bekerja, mengantar anak ke sekolah, dan untuk pergi kepasar serta untuk jalan-jalan an pergi bermain bersama teman-teman. Meskipun pada umumnya pembelian secara kredit sepeda motor tersebut banyak yang macet sehingga mengakibatkan sepeda motor iii disita. Dan tinjauan Ekonomi Islam terhadap perilaku konsumsi masyarakat dalam pembelian sepeda motor secara kredit di Desa Gedung Ratu Kecamatan Tulang Bawang Udik Kabupaten Tulang Bawang Barat adalah terdapat sifat pemborosan, sifat yang bermewah�mewahan, sifat iri dan todak amanah. Karena pada dasarnya tujuan utama dari konsumsi itu adalah ibadah. Oleh karenaitu, kepuasan seorang muslim tidak didasarkan banyak sedikitnya barang yang dikonsumsi, tetapi didasarkan atas berapa besar nilai ibadah yang didapatkan dari yang dikonsumsinya. Kata Kunci: Perilaku Konsumsi, Sepeda Motor, Pembelian Kredit

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 01 Mar 2022 06:06
Last Modified: 01 Mar 2022 06:06
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17820

Actions (login required)

View Item View Item