MANAJEMEN KEPEMIMPINAN PONDOK PESANTREN DARUL FALAH BATU PUTU KECAMATAN TELUK BETUNG BARAT KOTA BANDAR LAMPUNG

SITI, BAEKAH (2022) MANAJEMEN KEPEMIMPINAN PONDOK PESANTREN DARUL FALAH BATU PUTU KECAMATAN TELUK BETUNG BARAT KOTA BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI SITI BAEKAH.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Manajemen adalah suatu proses atau kerangka kerja, yang melibatkan bimbingan atau pengarahan suatu kelompok orang-orang kearah tujuan organisasi atau maksud�maksud yang nyata. Kepemimpinan merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam suatu lembaga atau suatu organisasi karena sebagian besar keberhasilan dan kegagalan suatu lembaga atau organisasi di tentukan oleh kepemimpinan dalam lembaga atau organisasi tersebut.Pondok pesantren darul falah adalah lembaga pendidikan pesantren yang berbasis madrasah sekolah. Pesantren darul falah memadukan metode salafiah dengan sistem pendidikan modern yang baik. Memadukan metode tersebut memerlukan manajemen kepemimpinan agar tujuan pondok pesantren berjalan dengan efektif dan efisien. Teori manajemen kepemimpinan sangat tepat digunakan dalam peneliitian yang bertujuan untuk mengetahui: Bagaimana Manajemen Kepemimpinan Pondok Pesantren Darul Falah Batu Putu Bandar Lampung dan Bagaimana Kendala yang Dihadapi Pondok Pesantren Darul Falah Batu Putu Bandar Lampung Dalam Menyelenggarakan Kepemimpinannya. Penelitian ini bersifat deskriptif, jenis penelitian ini penelitian lapangan dilaksanakan di Pondok Pesantren Darul Falah Kecamatan Teluk Betung Kota Bandar Lampung. Sumber data primer yaitu pendiri, pengasuh, ustadz/ah dan pengurus Pondok Pesantren Darul Falah Batu Putu Bandar Lampun, Sumber data sekunder berjumlah 4 orang, dipilih berdasarkan karakteristik, Sedangkan pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dokumentasi, setelah data terkumpul dilakukan analisis data menggunakan metode kualitatif. Hasil penelitian:Manajemen kepemimpinan pondok pesantren Darul Falah Batu Putu Bandar Lampung meliputi: perencanaan kepemimpinan melakukan penempatan struktur yang baik, pembagian-pembagian tugas, penempatan direktur umum, direktur pengajaran, direktur pengasuhan, direktur bahasa, dan lurah pondok. Pengorganisasian kepemimpinan dilakukan pembagian tugas dan tanggung jawab. Pelaksanaan kepemimpinan melakukan pengkaderan, penyediaan fasilitas, menyiapkan Sumber Daya Manusia (sdm), dan kurikulum. Pengawasan kepemimpinan melihat perkembangan�perkembangan setiap kegiatan yang dilakukan. Mengevaluasi dengan melihat sejauh mana perencanaan terwujud, yang dilakukan secara rutin baik dengan teguran atau arahan langsung. Kendala kepemimpinan pondok pesantren meliputi: kurang pemahaman mengenai bagaimana mengajarkan kepada kader mengenai kepemimpinan, bingung menerapkan pola-pola kepemimpinan, bingung mengajarkan ilmu wawasan, bingung menerapkan bagaimana leadership yang baik dan benar. Kesimpulannya adalah Pondok Pesantren Darul falah Batu Putu Bandar Lampung sudah melakukan pola-pola kepemimpinan. Kata kunci: Manajemen, Kepemimpinan, Pondok Pesantren Darul Falah iv ABSTRACK Management is a process or framework, which involves guiding or directing a group of people towards organizational goals or tangible goals. Leadership is one of the moost important factors in an institution or organization because most of the success and failure of an institution or organization is determined by the leadership in the institution or organization.Darul Falah Islamic Boarding School is a madrasa-based Islamic boarding school. Darul Falah Islamic Boarding School combines the salafiah method with a good modern education system. Combining these methods requires leadership management so that the goals of the Islamic boarding school run effectively and efficiently. Leadership management theory is very appropriate to be used in research that aims to find out: how is the management of the Darul Falah Islamic Boarding School in Batu Putu Bandar Lampung and what are the obstacles faced by the Darul Falah Islamic Boarding School Batu Putu Bandar Lampung in carrying out its leadership. This research is descriptive. This type of research is field research arried out at Darul Falah Islamic Boarding School, Teluk Betung Barat District, Bandar Lampung City. Primary data sources are founders, caregivesrs, ustadz/ustadzah and administrators of Darul Falah Islamic Boarding School Batu Putu Bandar lampung, secondary data sources are 4 people, selected based or characteristics, while data collection uses interview, observation, documentation methods, after data collected data analysis is carried out using qualitative methods. The results of the research: the leadership management of the Darul Falah Islamic Boarding School Batu Putu Bandar Lampung includes: leadership planning to do a good structure placement, division of tasks, placement of general director, director of teaching, director of care, director of language, and village head of Pondok. In organizing leadership, the division of tasks and responsibilities is carried out. The implementation of leadership conducts cadre, provides facilities, prepares human resources (HR) and curriculum. Leadership supervision sees the developments of each activity carried out. Evaluate by looking at the extent to which the planning is realized, which is done regularly either with a warning or direct direction. The obstacles to leadership in Islamic boarding school include: lack of understanding of how to teach cadres about leadership, confusion in applying leadership patterns, confusion in teaching insight, confusion in applying good and correct leadership.The conclusion is that the Darul Falah Islamic Boarding School Batu Putu Bandar Lampung has implemented leadership patterns. Keywords: Management, Leadership, Darul Falah Islamic Boarding School

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 15 Feb 2022 02:16
Last Modified: 15 Feb 2022 02:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17588

Actions (login required)

View Item View Item