MANAJEMEN STRATEGI DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN MANASIK HAJI PADA JAMA’AH DI KBIH AL-MUSAFIR LAMPUNG

Siella, Yaulin (2022) MANAJEMEN STRATEGI DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN MANASIK HAJI PADA JAMA’AH DI KBIH AL-MUSAFIR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK KBIH merupakan lembaga yang bergerak dalam pengelolaan bimbingan manasik haji, yang bertujuan membantu pemerintah dalam meningkatkan pengetahuan manasik haji. KBIH Al-Musafir adalah lembaga yang membantu para calon jama’ah haji dalam memberikan pemahaman tentang ibadah haji khusunya manasik haji. KBIH Al�Musafir memiliki keunggulan yaitu lembaga ini memberangkatkan dan menerima calon jama’ah haji yang sudah berusia diatas rata-rata, yang kemungkinan akan terasa lebih sulit dalam hal memberikan bimbingan manasik haji dibandingkan jama’ah haji yang usianya lebih muda. Karena daya tangkap setiap usia memiliki kemampuan yang berbeda-beda. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana manajemen strategi yang digunakan oleh KBIH Al-Musafir dalam meningkatkan pemahaman manasik haji, yang diharapkan calon jama’ah haji mampu menjadi haji yang mabrur. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi dengan analisis induktif. Fokus penelitian dalam skripsi ini tentan manajemen strategi dalam meningkatan pemahaman manasik haji pada jamaah dikelompok bimbingan ibadah haji Al-Musafir Lampung. Kemudian subfokus penelitian yang terdiri dari proses manajemen strategi yaitu formulasi strategi, implementasi strategi, dan evaluasi strategi. Berdasarkan hasil penelitian di KBIH Al-Musafir manajemen stratagi sudah dijalankan dengan sebaik mungkin yaitu melalui proses manajemen strategi (formulasi strategi, implementasi strategi dan evaluasi strategi). Formulasi strategi dibuktikan dengan merumuskan visi misi, mengidentifikasi tujuan, menentukan objek dan merencanakan strategi. Implementasi strategi dibuktikan dengan mengadakan bimbingan teori dan praktik selama 2 kali dalam sebulan dan mengadakan pengajian setiap pagi ahad didampingi dengan metode ceramah, demonstrasi, Tanya jawab. Evaluasi strategi dibuktikan dengan adanya pelaksanaan evaluasi proses, evaluasi pemberian materi dan evaluasi SDM. Kata kunci : manajemen strategi, pemahaman, manasik haji iii ABSTRACT KBIH is an institution engaged in the management of Hajj rituals, which aims to assist the government in increasing knowledge of Hajj rituals. KBIH Al-Musafir is an institution that helps prospective pilgrims to provide an understanding of the pilgrimage, especially the rituals of Hajj. KBIH Al-Musafir has the advantage that this institution dispatches and accepts prospective pilgrims who are above the average age, which is likely to be more difficult in terms of providing guidance on Hajj rituals compared to younger pilgrims. Because each age has different abilities. Therefore, this study aims to find out how the strategic management used by KBIH Al-Musafir in improving the understanding of Hajj rituals, which is expected that prospective pilgrims will be able to become a mabrur hajj. Collecting data in this study using the method of observation, interviews, documentation with inductive analysis. The focus of the research in this thesis is on strategic management in improving the understanding of the Hajj rituals for pilgrims in the Al-Musafir Lampung Hajj guidance group. Then the research sub-focus consists of the strategic management process, namely strategy formulation, strategy implementation, and strategy evaluation. Based on the results of research at KBIH Al-Musafir, strategic management has been carried out as well as possible, namely through the strategic management process (strategy formulation, strategy implementation and strategy evaluation). Strategy formulation is proven by formulating a vision and mission, identifying goals, determining objects and planning strategies. The implementation of the strategy is proven by holding theoretical and practical guidance 2 times a month and holding recitations every Sunday morning accompanied by lecture, demonstration, question and answer methods. Strategy evaluation is evidenced by the implementation of process evaluation, evaluation of material provision and evaluation of human resources. Keywords: strategic management, understanding, Hajj rituals

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 15 Feb 2022 02:02
Last Modified: 15 Feb 2022 02:02
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17586

Actions (login required)

View Item View Item