PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DALAM MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA MELALUI HOME INDUSTRI HANDMADE DI PEKON BANDUNG BARU KECAMATAN ADILUWIH KABUPATEN PRINGSEWU

WULANDARI, WULANDARI (2022) PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DALAM MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA MELALUI HOME INDUSTRI HANDMADE DI PEKON BANDUNG BARU KECAMATAN ADILUWIH KABUPATEN PRINGSEWU. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI FULL WULANDARI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (15MB)
[thumbnail of SKRIPSI  BAB 1& BAB 5.pdf] PDF
Download (15MB)

Abstract

ABSTRAK Perempuan dalam masyarakat adalah sebuah sumber daya manusia (SDM) yang memiliki potensi yang dapat mempegaruhi keberhasilan dalam pembangunan di suatu masyarakat seperti pada bidang ekonomi. Pemberdayaan perempuan dapat memberikan kesempatan kepada perempuan agar menjadi lebih berdaya, madiri dan produktif. Program pemberdayaan perempuan yang dilakukan di Pekon Bandung Baru Kecamatan Adiluwih Kabupaten Prigsewu ini dilakukan dengan pelatihan keterampilan para perempuan agar dapat mengolah kain perca menjadi barang yang memiliki nilaki jual yang lebih tinggi. Permasalahan yang diambil pada penelitian ini adalah bagaimana tahapan pemberdayaan perempuan dalam meningkatkan ekonomi keluarga melalui home industri hadmade di Pekon Bandung Baru kecamatan Adiluwih kabupaten Pringsewu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguraikan mengenai bagaimana tahapan pemberdayaan perempuan dilakukan untuk meningkatan ekonomi keluarga melalui home industri handmade di Pekon Bandung Baru kecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Penelitia ini dilakukan dengan menggunakan 16 perempuan yang menjadi aggota pembuatan keset kain perca Fazza, dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 8 perorang yang dimana diantara 8 orang tersebut 3 orang merupakan pengurus dan 5 orang yang lain adalah aggota yang dipilih melalui kriteria tertentu. guna mempermudah peneliti dalam mengambil data lapangan, penulis menggunakan metode observasi, interview, dan dokumentasi. untuk kegiatan verifikasi data penelitian yaitu menarik kesimpulan berdasarkan data yang diperoleh dari berbagai sumber, kemudian peneliti mengambil kesimpulan. Pemberdayaan perempuan di Pekon Bandung Baru melalui tiga tahapan yaitu: tahap perencanaan, tahap implementasi program dan tahap evalusi. Pemberdayaan yang ada di pekon Bandung Baru dimulai dengan mengirim perwakilan dari perempuan di Pekon tersebut kemudian ilmu yang didapat dari penelitian diajarkan kepada perempuan (Ibu-ibu) lain dipekon tersebut. Dari penelitian yang dilakukan tersebut peneliti menemukan fakta sebagai berikut: aktivitas pemberdayaan perempuan melalui home industri tersebut dapat dikatakan sudah memberdayakan perempuan dan meningkatkan ekonomi keluarga di Pekon Bandung Baru Kecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu. Kata Kunci : Pemberdayaan Perempuan, Peningkatan Ekonomi Keluarga

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 14 Feb 2022 07:33
Last Modified: 14 Feb 2022 07:33
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17576

Actions (login required)

View Item View Item