ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PENGEMBALIAN (RETURN), RISK, DAN KOEFISIEN VARIASI PADA SAHAM SYARIAH DAN SAHAM NON SYARIAH (Studi Pada Bursa Efek Indonesia (BEI) dan Jakarta Islamic Index (JII) Periode 2018- 2019)

Lamsari, Zarnuji (2022) ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PENGEMBALIAN (RETURN), RISK, DAN KOEFISIEN VARIASI PADA SAHAM SYARIAH DAN SAHAM NON SYARIAH (Studi Pada Bursa Efek Indonesia (BEI) dan Jakarta Islamic Index (JII) Periode 2018- 2019). Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI LAMSARI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Salah satu instrument paling populer yang dijual di pasar modal adalah saham. Bursa Efek Indonesia (BEI) pada dasarnya diukur oleh suatu indeks harga saham. BEI memiliki beberapa indeks saham konvensional maupun indeks saham syariah. Indeks tersebut salah satunya adalah indeks Jakarta Islamic index (JII) sebagai indeks saham syariah, dan indeks IDX30 sebagai indeks saham konvensional. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk megetahui adanya perbandingan antara tingkat pengembalian (return), risk, dan koefisien variasi antara saham syariah dan saham non syariah di BEI dan JII. Penelitian ini merupakan jenis penelitian komparatif dengan pendekatan kuantitatif. Lokasi penelitian yaitu website resmi dari bursa efek Indonesia sebagai penyedia data sekunder berupa nama-nama emiten yang masuk dalam indeks Jakarta Islamic Indeks (JII) dan IDX30. Menggunakan data closing price saham tahunan pada periode 2018 s.d 2019 untuk membandingkan return dan risk pada saham syariah dan saham non syariah. Dalam penelitian ini menggunakan 20 sampel yang masing-masing 10 saham syariah dan 10 saham non syariah. Tenik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif, uji asumsi dasar, dan uji beda Independent Sampel T-test dengan menggunakan aplikasi program statistic yaitu SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara return, risk, dan koefisien variasi saham syariah yang ada pada indeks Jakarta Islamic Indeks (JII) dengan saham non syariah yang ada pada IDX30. Kata Kunci: Return, Risk, Koefisien Variasi, Saham Syariah, Saham Non Syariah. iii ABSTRACT One of the most popular instruments sold in the capital market is stocks. The Indonesia Stock Exchange (IDX) is basically measured by a stock price index. IDX30 has several conventional stock indices and Islamic stock indices. One of these indexes is the Jakarta Islamic index (JII) as a sharia stock index, and the IDX30 index as a conventional stock index. The purpose of this study is to find out the comparison between the rate of return (return), risk, and coefficient of variation between Islamic stocks and non-Islamic stocks on the IDX30 and JII. This research is a type of comparative research with a quantitative approach. The research location is the official website of the Indonesian stock exchange as a provider of secondary data in the form of the names of issuers included in the Jakarta Islamic Index (JII) and IDX30 indexes. Using annual stock closing price data for the period 2018 to 2019 to compare return and risk on Islamic stocks and non-Sharia stocks. In this study, 20 samples were used, each of which was 10 Islamic stocks and 10 non-Islamic stocks. The data analysis technique used in this research is descriptive analysis, basic assumption test, and the Independent Sample T-test different test using the statistical program application, namely SPSS. The results of this study indicate that there is no significant difference between the returns, risk, and coefficient of variation of Islamic stocks in the Jakarta Islamic Index (JII) and non-sharia stocks in IDX30. Keywords: Return, Risk, Coefficient of Variation, Islamic Stocks, Non-Sharia Stocks.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Konsentrasi Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Konsentrasi Akuntansi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 27 Jan 2022 07:31
Last Modified: 27 Jan 2022 07:31
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17423

Actions (login required)

View Item View Item