PEMBERDAYAAN SANTRI DALAM KETERAMPILAN HIDUP MELALUI KEGIATAN KHITOBAHAN DI PONPES AL-FALAH GUNUNG KASIH PUGUNG TANGGAMUS

HAYATIN, NUFUS (2022) PEMBERDAYAAN SANTRI DALAM KETERAMPILAN HIDUP MELALUI KEGIATAN KHITOBAHAN DI PONPES AL-FALAH GUNUNG KASIH PUGUNG TANGGAMUS. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI HAYATIN NUFUS.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK PEMBERDAYAAN SANTRI DALAM KETERAMPILAN HIDUP MELALUI KEGIATAN KHITOBAHAN DI PONPES AL-FALAH GUNUNG KASIH PUGUNG TANGGAMUS Oleh: Hayatin Nufus Penelitian ini berjudul Pemberdayaan Santri dalam Keterampilan Hidup Melalui Kegiatan Khitobahan di Ponpes Al-Falah Gunung Kasih Pugung Tanggamus adalah penelitian tentang pelaksanaan pemberdayaan santri untuk bekal masa depan. Dimana santri yang ditingkatkan kualitasnya dalam mencapai suatu tujuan yang ditentukan, agar setelah selesai dari pesantren tidak kaget dengan lingkungan masyarakat. Pemberdayaan adalah suatu proses atau upaya membuat seseorang agar lebih berdaya atau berkekuatan. Keterampilan hidup adalah kemapuan untuk beradaptasi dan menunjukan prilaku yang pada akhirnya memampukan individu untuk menghadapi tuntutan dan tantangan kehidupan sehari-hari dengan efektif. Penelitian ini mengunakan teknik pengumpulan data wawancara, pengamatan dan dokumentasi. Data primer diperoleh langsung dari responden mengenai pelaksanaan pemberdayaan santri dalam keterampilan hidup melalui kegiatan khitobahan, dalam hal ini guru/ustadz, pengurus dan santri. Sedangkan data skunder atau data penunjang diperoleh melalui kepustakaan, dokumentasi dan monografi ponpes Al-Falah Gunung Kasih Pugung Tanggamus. Semua data tersebut merupakan bahan-bahan untuk mendeskripsikan pelaksanaan pemberdayaan santri dalam keterampilan hidup melalui kegiatan khitobahan di ponpes Al-Falah Gunung Kasih Pugung Tanggamus. Hasil peneitian menunjukkan bahwa ponpes Al-Falah Gunung Kasih melakukan pemberdayaan untuk santrinya dalam keterampilan hidup melalui kegiatan khitobahan dengan cara bergilir dan ditunjuk langsung oleh pengurus terkait siapa saja yang akan tampil kemudian diberikan teks ceramah yang sebelumnya sudah dipersiapkan oleh pengurus. Setelah menerima teks ceramah para santri yang bertugas menghapalkan, setelah mereka hapal kemudian diberi arahan atau bimbingan perihal gerak, intonasi, mimik dan sebagainya. Evaluasi yang dilakukan pada kegiatan ini dengan cara memberikan nilai dan diberikan piagam/penghargaan sebagai bentuk apresiasi dan penyemangat mereka untuk dapat tampil lebih baik lagi. Pemberian piagam ini biasanya diumumkan pada pertemuan selanjutnya. Dengan adanya kegiatan pemberdayaan dalam keterampilan hidup ini, terlebih dalam kegiatan khitobahan. Hasil yang dirasakan oleh santri diantaranya : menumbuhkan rasa percaya diri, berfikir positif, berani mengambil risiko dan mengembangkan bakat mereka. Kata Kunci: Pemberdayaan Santri, Keterampilan Hidup, Khitobahan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 18 Jan 2022 03:51
Last Modified: 18 Jan 2022 03:51
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17175

Actions (login required)

View Item View Item