DAMPAK COVID-19 DI INDONESIA TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN CONSUMER GOODS PADA INDEKS JII

NADILA, FEBRI VILANTIKA (2022) DAMPAK COVID-19 DI INDONESIA TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN CONSUMER GOODS PADA INDEKS JII. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI PRINT.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Abstrak Munculnya wabah Covid-19 di Indonesia mengakibatkan sektor perekonomian harus menghadapi berbagai tantangan. Untuk itu diperlukan emiten-emiten yang bersifat likuid sehingga pengaruh dari suatu peristiwa ekonomi dapat diukur segera dan relatif akurat. Perusahaan consumer goods dalam Jakarta Islamic Index menjadi pilah yang tepat untuk dinilai kinerjanya melalui performanya selama pandemi Covid-19 pada return sahamnya. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah melihat perbedaan retrun saham perusahaan consumer goods yang terdaftar dalam Jakarta Islamic Index pada saat sebelum dan saat terjadinya pandemi Covid-19 di Indonesia dan juga mengetahui dampak pandemi covid-19 terhadap return saham perusahaan consumer goods yang terdaftar dalam Jakarta Islamic Index. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, objek penelitian ini adalah perusahaan consumer goods dalam Jakarta Islamic Indeks dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 4 emiten. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah paired sample t-test dengan menggunakan IBM SPSS statistic 17. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dengan menggunakan metode paired sample t-test, tidak ada perbedaan return saham perusahaan consumer goods dalam indeks JII pada masa sebelum dan selama pandemi Covid-19. Hal ini dikarenakan produk dari perusahaan consumer goods terus berputar sehingga tetap menghasilkan profit dan juga tetap menjaga kinerja keuangannya yang berdampak pada nilai perusahaan tetap terjaga. Kata Kunci: Pandemi Covid-19, JII, Consumer Goods, Return

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 11 Jan 2022 07:28
Last Modified: 11 Jan 2022 07:28
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17056

Actions (login required)

View Item View Item