TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP SISTEM PENENTUAN HARGA YANG DITANGGUHKAN DALAM JUAL BELI GETAH DAMAR (Studi di Desa Penggawa V Ulu Kecamatan Karya Penggawa)

Rediko, Satriawan (2022) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP SISTEM PENENTUAN HARGA YANG DITANGGUHKAN DALAM JUAL BELI GETAH DAMAR (Studi di Desa Penggawa V Ulu Kecamatan Karya Penggawa). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT 1 2.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Jual beli adalah kesepakatan tukar-menukar barang atau barang dengan uang, disertai pertukaran hak kepemilikan dari yang satu ke yang lain secara sukarela sesuai ketentuan syara. Ada banyak jenis jual beli maupun barang yang di jual belikan salah satunya yaitu jual beli getah damar. Jual beli getah dammar ialah transaksi jual beli dengan objek getah dari pohon damar yang dimana salah satu penghasilah terbesar masyarakat di DesaPenggawa V Ulu Kecamatan Karya Penggawa Kabupaten Pesisir Barat untuk menutupi kebutuhan ekonomi masyarakat. Akan tetapi masyarakat masih merasakan kesulitan dalam ekonami karna penjualan getah dammar sering terjadi penangguhan dalam pembayaraan oleh pembeli yang dimana harga dan waktu pembayaran belum ditentukan, yang menyebabkan tidak terpenuhinya syarat-syarat akad. Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah praktek system penetuan harga yang ditangguhkan dalam jual beli getah damar di Desa Penggawa V Ulu Kecamatan Karya Penggawa?,bagaimanakah tinjauan hukum Islam terhadap system penetuan harga yang ditangguhkan dalam jual beli getah dammar di Desa Penggawa V Uu Kecamatan Karya Penggawa ?. Dengan tujuan peneliti untuk mengetahui praktek sistem penetuan harga yang ditangguhkan dalam jual beli getah damar di Desa Penggawa V Ulu Kecamatan Karya Penggawa dan untuk mengetahui tinjauan hukum Islam terhadap sistem penetuan harga yang ditangguhkan dalam jual beli getah damar di Desa Penggawa V Ulu Kecamatan Karya Penggawa Kabupaten Pesisir Barat. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field Risert) dengan sifat penelitian deskriptif kualitatif. Dalam pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan dokumentasi yang dilakukan kepada masyarakat setempat analisis data menggunakan analisis data kualitatif yang bersifat induktif, terutama kepada petani dammar dan pengepul damar dimana harga belum ditentukan pada saat jual beli berlangsung melainkan harga akan ditentukan setelah damar di jual oleh pengepul ke bos damar. Praktek pembayaran ditangguhkan jual beli getah damar, petani membawa damar kegudang pengepul, lalu iii petani dan pengepul melakukan kesepakatan penangguhan pembayaran, lalu pengepul akan menghubungi bos atau orang yang akan membeli damar tersebut. Pengepul dan petani bersepakat bahwa adanya penangguhan pembayaran karena belum dipastikan kapan bos dari sana akan dating membeli damar. Jika sudah datang pengepul akan menghubungi petani. Dalam jual beli ini belum terpenuhinya syarat-syarat akad dalam Islam sehingga menyebabkan jual beli ini tidak sah menurut Islam

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 10 Jan 2022 06:41
Last Modified: 10 Jan 2022 06:41
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17026

Actions (login required)

View Item View Item