PENDETEKSIAN KECURANGAN LAPORAN KEUANGAN DENGAN MENGGUNAKAN BENEISH RATIO INDEXPADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2017-2019

AHMAD, HANDI FIKRI (2022) PENDETEKSIAN KECURANGAN LAPORAN KEUANGAN DENGAN MENGGUNAKAN BENEISH RATIO INDEXPADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2017-2019. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI_Ahmad Handi Fikri_1651020399.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Di Indonesia financial statement fraud terjadi pada perusahaan PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) yang mencatatkan laba bersih US$ 809,85 ribu. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini antara lain: apakah terdapat perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia yang tergolong manipulator, grey company dan non manipulator pada tahun 2017-2019 dan bagaimana pandangan ekonomi islam terhadap financial statement fraud ?. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia yang tergolong manipulator, grey company dan non manipulator pada tahun 2017-2019 dan untuk mengetahui pandangan ekonomi islam terhadap financial statement fraud. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian deskriptif. Populasi yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang listing di bursa efek Indonesia periode 2017-2019 yang berjumlah 169 populasi dan sampel yang digunakan berjumlah 42 sampel. Berdasarkan analisis perhitungan beneish ratio index dan dengan membandingkan indeks parameternya diketahui bahwa dari total 42 perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi diperoleh kesimpulan pada tahun 2017 terdapat perusahaan yang tergolong non manipulator sebanyak 35 perusahaan, 3 perusahaan tergolong manipulator dan 4 perusahaan tergolong grey company. Pada tahun 2018 terdapat 35 perusahaan yang tergolong non manipulator, 6 perusahaan tergolong manipulator dan 1 perusahaan tergolong grey company. Sedangkan pada tahun 2019 terdapat 40 perusahaan yang tergolong non manipulator, 1 perusahaan tergolong manipulator dan 1 perusahaan tergolong grey company. Kata Kunci : Pendeteksian, Kecurangan, Beneish Ratio Index

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 03 Jan 2022 01:55
Last Modified: 03 Jan 2022 01:55
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16891

Actions (login required)

View Item View Item