PENGARUH GELAR HAJI TERHADAP STRATIFIKASI SOSIAL MASYARAKAT SEMENDO (Studi di DesaTanjung Tiga Kecamatan Semendo Darat Ulu Kabupaten Muara Enim)

SANTI, OKTAVIANI (2021) PENGARUH GELAR HAJI TERHADAP STRATIFIKASI SOSIAL MASYARAKAT SEMENDO (Studi di DesaTanjung Tiga Kecamatan Semendo Darat Ulu Kabupaten Muara Enim). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of BAB 1 5 DAPUS.pdf] PDF
Download (828kB)
[thumbnail of SKRIPSI SANTI OCTAVIANI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Haji memiliki makna pergi menuju Baitul Haram untuk menunaikan aktivitas tertentu pada waktu tertentu. Sedangkan Gelar haji merupakan identitas yang di berikan kepada seseorang yang telah melaksanakan ibadah haji. Gelar haji pada seorang akan melekat terus di namanya, melebihi identitas atau gelar-gelar lainnya. Berbeda dengan ibadah wajib seperti shalat dan puasa ibadah haji ditentukan kepada muslim yang mampu saja. Penelitian ini memfokuskan objek penelitian pada masyarakat Tanjung Tiga, Semendo Darat Ulu Muara Enim. Pada masyarakat di Desa Tanjung Tiga, masih tergolong sedikit warganya yang sudah melaksanakan ibadah haji dikarenakan ekonomi masyarakat yang masih tergolong rendah. Minimnya warga yang memiliki gelar haji membuat kekaguman tersendiri bagi masyarakat, hampir seluruh masyarakat memberikan perlakukan khusus kepada orang-orang yang sudah bergelar haji. Berdasarkan hal tersebut permasalah yang diambil dalam penelitian ini yaitu bagaimana pandangan masyarakat terhadap status sosial tersebut dan bagaimana status sosial orang yang bergelar haji. Adapun tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui pandangan masyarakat terhadap status sosial dan status sosial orang yang bergelar haji. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif yang bersifat deskriptif, artinya menjelaskan kondisi masyarakat berdasarkan data yang bersifat apa adanya dilapangan. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara langsung dan didukung dengan dokumentasi pada masyarakat Desa Tanjung Tiga. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa pandangan masyarakat terhadap orang yang sudah bergelar haji, dengan lebih mengistimewakan, menghormati serta disegani karena dianggap mempunyai tingkat ketaqwaan yang tinggi dan tergolong lebih dalam hal ekonomi. Masyarakat sudah menganggap kenaikan status sosial individu yang bergelar haji sebagai suatu hal yang wajar terjadi. Sehingga orang yang bergelar haji mempunyai status sosial yang tinggi di masyarakat. Panggilan seperti pak haji dan bu hajah yang didapat setelah berhaji serta simbol-simbol yang digunakan menjadi sebuah legitimasi tersendiri kepada masyarakat untuk menempatkan orang yang sudah berhaji kepada status sosial yang tinggi. Kata Kunci: Gelar Haji dan Stratifiasi Sosial

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Sosiologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Sosiologi Agama
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 06 Dec 2021 07:45
Last Modified: 06 Dec 2021 07:45
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16619

Actions (login required)

View Item View Item