ANALISIS PENGGUNAAN SOCIAL COMMERCE DALAM MENINGKATKAN UMKM DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi pada Usaha Rumahan Respiesusu Bandar Lampung)

INDAH, SINTIA PUTRI (2021) ANALISIS PENGGUNAAN SOCIAL COMMERCE DALAM MENINGKATKAN UMKM DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi pada Usaha Rumahan Respiesusu Bandar Lampung). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Bab I & V Indah.pdf] PDF
Download (443kB)
[thumbnail of Bab I & II Indah.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (782kB)

Abstract

ABSTRAK UMKM menjadi pilihan bagi sebagian masyarakat untuk keluar dari permasalahan sosial dikarenakan kegiatan ekonomi ini menggunakan modal yang terbatas. Sehingga UMKM menjadi salah satu wadah masyarakat untuk memulai usaha dan bisa menciptakan sendiri lapangan pekerjaan bagi dirinya maupun bagi masyarakat sekitar. Pemberdayaan UMKM di tengah arus globalisasi serta tingginya persaingan saat ini, harus mampu mengadapai tantangan global, seperti meningkatkan inovasi produk dan jasa, pengembangan sumber daya manusia dan teknologi, serta perluasan area pemasaran. Oleh sebab itu Respiesusu menggunakan media pemasaran seperti social commerce. Social commerce merupakan penjualan online (internet) dengan menggunakan media sosial sebagai media pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan social commerce dalam meningkatkan usaha Respiesusu Bandar Lampung. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan data primer. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan wawancara dan kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah teknik deskriptif analisis yaitu teknik untuk menggambarkan atau menjelaskan data yang terkait dengan pembahasan, dimana teknik ini menggambarkan tentang penggunaan social commerce dalam meningkatkan usaha Respiesusu Bandar Lampung. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh bahwa social commerce mampu menjadi instrument untuk meningkatkan usaha Respiesusu Bandar Lampung dengan strategi yang baik. Hal ini dibuktikan dengan omset Respiesusu dalam waktu 3 tahun. Dampak yang ditumbulkan dari penggunaan social commerce yaitu meluasnya informasi produk Respiesusu hingga pada hari-hari besar penjualan Respiesusu meningkat drastis, hal ini membuat Respiesusu menjadi salah satu ladang pekerjaan bagi warga sekitar. Dalam Islam, berdagang / bisnis merupakan profesi yang mulia asalkan dalam prosesnya mengikuti rambu-rambu : carilah yang halal lagi baik, tidak menggunakan cara batil, tidak berlebih-lebihan, tidak mendzalimi, menjauhkan diri dari unsur riba, maisir (perjudian), gharar (ketidakjelasan dan manipulatif). Kata Kunci : UMKM, Social Commerce, Perspektif Islam iv ABSTRACT UMKM becomes an option for some people to solve social problems due to this economic activities use less capital. So UMKM becomes one of the forums for the community to start a business and can create their own jobs as well as for the surrounding community. Empowerment of UMKM in the middle of globalization and the current high competition must be able to face global challenges, such as increase the products and service innovation, resource development human resources and technology, as well as the expansion of the marketing area. That is the main reason of Respiesusu uses marketing media such as social commerce. Social commerce is online sales (internet) using social media as a marketing medium. This study aims to find out how the use of social commerce in increasing business of Respiesusu Bandar Lampung. The type of this research is qualitative research using primary data. data collection used interview and questionnaires. The analytical method used the descriptive analysis technique to describe or explain the data related to the discussion. Based on the results of the study, it was found that social commerce can be an instrument to improve Respiesusu's business in Bandar Lampung. This is proven by the revenue of Respiesusu within 3 years. The impact arising from the use of social commerce: the spread of product information of Respiesusu. On holidays sales of Respiesusu increase drastically. This makes Respiesus becomes one of the fields of work for the residents around. In Islam, trading/business is a noble profession as long as the process follows the signs: look for what is lawful and good, don't use bad ways, no exaggeration, not oppressing, avoid the usury elements, maisir (gambling) and gharar (unclear and manipulative) . Keywords: UMKM, Social commerce, Islamic Perspective

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 19 Nov 2021 03:48
Last Modified: 19 Nov 2021 03:48
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16489

Actions (login required)

View Item View Item