PENGARUH STRATEGI SOCIO SCIENTIFIC ISSUE (SSI) TERHADAP LITERASI SAINS DAN KEMAMPUAN ARGUMENTASI ILMIAH PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS XI DI SMA N 1 BANJAR AGUNG

Putri, Maya Sari (2021) PENGARUH STRATEGI SOCIO SCIENTIFIC ISSUE (SSI) TERHADAP LITERASI SAINS DAN KEMAMPUAN ARGUMENTASI ILMIAH PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS XI DI SMA N 1 BANJAR AGUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of COVER, BAB 1, BAB 2, DAPUS.pdf] PDF
Download (6MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI PUTRI MS.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi Socio Scientific Issues (SSI) terhadap kemampuan literasi sains dan kemampuan argumentasi ilmiah peserta didik pada materi sistem pertahanan tubuh kelas XI SMA N 1 Banjar Agung. Penelitian ini dilakukan dikelas XI IPA SMA N 1 Banjar Agung. Rendahnya kemampuan literasi sains peserta didik dan sikap ilmiah peserta didik yang diketahui melalui nilai pra-penelitian, dan disebabkan oleh proses pembelajaran dikelas masih bersifat teoritis dan berpusat pada pendidik, sehingga lebih banyak terjadi komunikasi satu arah (One-way Communication). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Quasy Esperimen Design dengan desain posttest –only control design. Subjek pada penelitian ini adalah peserta didik kelas XI SMA N 1 Banjar Agung. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan menggunakan teknik Cluster Random Sampling, dari teknik tersebut didapat kelas XI MIPA 1 sebagai kelas eksperimen dengan menggunakan strategi Socio Scientific Issues dan kelas IX MIPA 2 sebagai kelas kontrol dengan menggunakan strategi pembelajaran konvensional. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diperoleh, pada kelas eksperimen diperoleh rata-rata nilai sebesar 70, sedangkan pada kelas kontrol diperoleh rata-rata sebesar 55 untuk kemampuan literasi sains dan untuk kemampuan argumentasi ilmiah kelas eksperimen diperoleh rata-rata 65, sedangkan pada kelas kontrol diperoleh rata-rata 47. Artinya rata-rata posttest kelas eksperimen lebih besar dari pada kelas kontrol baik dari kemampuan literasi sains dan kemampuan argumentasi ilmiah, sehingga dapat dikatakan bahwa strategi Socio Scientific Issue (SSI) berpengaruh terhadap kemampuan literasi sains dan kemampuan argumentasi ilmiah peserta didik. Kata Kunci : Strategi Socio Scientific Issue (SSI), Literasi Sains, Argumentasi Ilmiah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 26 Oct 2021 04:15
Last Modified: 26 Oct 2021 04:15
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16134

Actions (login required)

View Item View Item