ANALISIS IMPLEMENTASI FATWA DEWAN SYARIAH NASIONAL NO. 85/DSN-MUI/XII/2012 TENTANG AKAD MUZĀRA‘AH (Studi Desa Tanjung Baru Kabupaten Lampung Selatan)

TYA, ANDIKA RIZALIANTI (2021) ANALISIS IMPLEMENTASI FATWA DEWAN SYARIAH NASIONAL NO. 85/DSN-MUI/XII/2012 TENTANG AKAD MUZĀRA‘AH (Studi Desa Tanjung Baru Kabupaten Lampung Selatan). Masters thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of TESIS 1 - 2.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of TESIS TYA ANDIKA R.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Akad muzāra‘ah merupakan salah satu bentuk upaya membangun kerjasama dengan prinsip tolong menolong untuk tujuan kesejahteraan masyarakat di desa Tanjung Baru kecamatan Merbau Mataram. Fatwa No. 85/DSN-MUI/XII/2012 tentang Janji (Wa‘d) pada akad muzāra‘ah digunakan sebagai landasan pedoman kepastian hukum dan menghindari pembatalan hukum sepihak. Fatwa yang digunakan pada akad muzāra‘ah tersebut mempunyai kekuatan mengikat para pihak yang melakukan akad. Fatwa No. 85/DSN-MUI/XII/2012 tentang akad muzāra‘ah akan dikaji menggunakan teori maṣlaḥah, teori ‘urf dan teori implementasi. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana Implementasi Fatwa Dewan Syariah Nasional No. 85/DSN-MUI/XII/2012 Tentang Akad Muzāra‘ah yang di Praktikan di Desa Tanjung Baru Kecamatan Merbau Mataram. 2) Bagaimana Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah Tentang Praktik Akad Muzāra‘ah yang Terjadi di Desa Tanjung Baru Kecamatan Merbau Mataram. 3) Bagaimana Faktor-faktor Penghambat Implementasi Fatwa Dewan Syariah Nasional No. 85/DSN-MUI/XII/2012 Tentang Akad Muzāra‘ah yang dipraktikan di Desa Tanjung Baru Kecamatan Merbau Mataram. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan penelitian yang bersifat deskriptif analisis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Implementasi Fatwa Dewan Syariah Nasional No. 85/DSN-MUI/XII/2012 dan Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah Tentang Praktik Akad Muzāra‘ah yang Terjadi di Desa Tanjung Baru Kecamatan Merbau Mataram. Untuk mengetahui faktor-faktor penghambat Implementasi Fatwa Dewan Syariah Nasional No. 85/DSN-MUI/XII/2012 Tentang Akad Muzāra‘ah yang dipraktikan di Desa Tanjung Baru Kecamatan Merbau Mataram. Berdasarkan hasil analisis tersebut dapat dikemukakan bahwa Implementasi Fatwa Dewan Syariah Nasional No. 85/DSN-MUI/XII/2012 pada praktik akad muzāra‘ah di desa Tanjung Baru Kabupaten Lampung Selatan ini belum sepenuhnya sesuai dengan Fatwa Dewan Syariah Nasional No. 85/DSN-MUI/XII/2012 karena masih terdapat sengketa dalam pelaksanaannya. Hal ini dapat dilihat dari adanya ingkar janji dan sistem bagi hasil yang tidak sesuai dengan kesepakatan di awal akad/perjanjian. Faktor-faktor yang menghambat Implementasi Fatwa Dewan Syariah Nasional No. 85/DSN-MUI/XII/2012 tentang akad muzāra‘ah antara lain: 1) Adanya pihak yang tidak dapat menunaikan janji yang telah disepakati di awal akad/perjanjian. 2) Adanya pihak yang tidak melakukan keadilan dalam sistem bagi hasil akad muzāra‘ah. 3) Adanya pihak yang tidak mampu dalam menunaikan akad sehingga menyebabkan ingkar janji dalam akad muzāra‘ah. Praktik akad muzāra‘ah di desa Tanjung Baru Kecamatan Merbau Mataram belum sepenuhnya sesuai dengan hukum ekonomi syariah meskipun dalam pelaksanaanya menganut prinsip tolong- menolong antara sesama manusia, akan tetapi masih terdapat sengketa dalam pelaksanaannya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Pasca Sarjana > S2 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 21 Sep 2021 04:33
Last Modified: 21 Sep 2021 04:33
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15809

Actions (login required)

View Item View Item