UPAYA PENGAJIAN IBU-IBU MUSLIMAT DALAM PEMBINAAN KELUARGA SAKINAH DI DESA GUNUNG TIGA KECAMATAN ULU BELU KABUPATEN TANGGAMUS

SAHRUL, HUSIN (2021) UPAYA PENGAJIAN IBU-IBU MUSLIMAT DALAM PEMBINAAN KELUARGA SAKINAH DI DESA GUNUNG TIGA KECAMATAN ULU BELU KABUPATEN TANGGAMUS. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI SAHRUL HUSIN.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK UPAYA PENGAJIAN IBU-IBU MUSLIMAT DALAM PEMBINAAN KELUARGA SAKINAH DI DESA GUNUNG TIGA KECAMATAN ULU BELU KABUPATEN TANGGAMUS Oleh SAHRUL HUSIN Pengajian merupakan salah satu bentuk dakwah, dengan kata lain bila dilihat dari segi metodenya yang efektif guna menyebarkan agama Islam, maka pengajian merupakan salah satu metode dakwah. Disamping itu pengajian juga merupakan unsur pokok syi’ar dan pengembangan agama Islam. Pengajian ini sering juga dinamakan dakwah Islamiyah, karena salah satu upaya dalam dakwah Islamiyah adalah pengajian. Dakwah islamiyah diusahakan untuk terwujudnya ajaran agama Islam dalam segi kehidupan. Untuk mencapai tujuan dakwah, maka penyelenggaraan pengajian perlu disesuaikan dengan situasi dan kondisi obyek yang dihadapinya demi tercapainya proses dakwah secara baik dan benar. Tujuan pengajian merupakan tujuan dakwah juga, karena dalam pengajian antara lain berisi muatan-muatan ajaran Islam. Maka penulis berkeinginan untuk meneliti dan mengkaji permasalahan tersebut dengan judl, “Upaya Pengajian Ibu-ibu Muslimat Dalam Pembinaan Keluarga Sakinah Di Desa Gunung Tiga Kecamatan Ulu Belu Kabupaten Tanggamus”. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang dilakukan secara sistematis dan berbagai macam data yang berhubungan dengan masalah yang dibahas. Sedangkan penelitian ini bersifat deskriptif, yaitu menggambarkan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan-hubungan antara fenomena yang diselidiki. Adapun temuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: bentuk dari pembinaan pengajian muslimat Al-Ikhlas terhadap keluarga sakinah di Desa Gunung Tiga adalah secara pembinaan individu, pembinaan secara kelompok, penyuluhan, penanaman nilai-nilai keimanan dan himbauan-himbauan. Adapaun upaya pembinaan keluarga sakinah yang dilakukan pengajian muslimat al-ikhlas yaitu pengajian rutin setiap minggu pada hari jum’at, kegiatan tadaurus, shalat berjamaah, silahturahmi, sedekah, mengikuti berbagai aktivitas jamaah masjid yaitu mengikuti sholat berjamaah, pelatihan-pelatihan dan mempunyai pendapatan kelompok. Kata Kunci : Pengajian, Pembinaan, Keluarga, Sakinah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 20 Sep 2021 03:14
Last Modified: 20 Sep 2021 03:14
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15783

Actions (login required)

View Item View Item