PEMBERDAYAAN PEREMPUAN MELALUI RUMAH ZAKAT LAMPUNG DALAM PENINGKATAN PENDAPATN KELUARGA DI KELURAHAN PINANG JAYA KECAMATAN KEMILING BANDAR LAMPUNG

GUSTIA, WARDANA (2021) PEMBERDAYAAN PEREMPUAN MELALUI RUMAH ZAKAT LAMPUNG DALAM PENINGKATAN PENDAPATN KELUARGA DI KELURAHAN PINANG JAYA KECAMATAN KEMILING BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Cover, Bab 1,Bab 2 Dapus.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI GUSTIA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Kelompok usaha bersama merupakan usaha ekonomi produktif untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga. Karna kaum perempuan biasanya digolongkan hanya dengan pekerjaan rumah tangga dan belum memiliki kegiatan usaha yang produktif. Oleh sebab itu Fasilitator Rumah Zakat mendirikan Kelompok usaha bersama untuk kegiatan usaha ekonomi produktif yang beranggotakan ibu-ibu rumah tangga. Kegiatan yang di lakukan oleh kelompok usaha bersama binaan Fasilitator Rumah Zakat yaitu membuat olahan makanan yang berbahan dasar ikan lele di jadikan kerupuk lele beraneka rasa. Dengan olahan kerupuk lele ini ibu-ibu rumah tangga dapat memiliki pengalaman di bidang wirausaha sekaligus bisa menambah pendapatan keluarga. indikator keberhasilan dari pencapaian pembuatan kerupuk lele yaitu mampu memproduksi kerupuk lele dalam jumlah banyak, meskipun dalam proses produksi masih menggunakan alat tradisional. Sehingga dalam pemasaran maupun permintaan menjadi terhambat, karna dalam proses produksi belum mengggunakan alat yang modern agar bisa cepat dan hasilnya lebih banyak. Kelompok usaha bersama juga belum dapat menjangkau daerah luar Keluarahan Pinang Jaya, Karna proses produksi yang masih menggunakan alat tradisional jadi belum bisa memenuhi permintaaan daerah luar Kelurahan Pinang Jaya. Rumusan permasalahan dalam penelitian ini adalah Bagaiamana proses pelaksanaan kegiatan pemberdayaan perempuan melalui Rumah Zakat Lampung dalam peningkatan pendapatan keluarga dan bagaiamana tingkat keberhasilan kelompok usaha bersama terhadap pemberdayaaan perempuan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif bersifat deskriptif yaitu memberikan data lengkap yang di peroleh dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk menentukan partisipan, menggunakan teknik total sampling, partisipan berjumlah 10 orang. Hasil penelitian yang dilakukan penulis,menunjukkan bahwa proses pemberdayaan perempuan untuk mengembangkan potensi melalui 5 tahapan yaitu Sosialisasi program kelompok usaha bersama, Pembentukan kelompok usaha bersama, pembinaan edukasi kewirausahaan dan motivasi usaha, pelatihan proses belajar membuat olahan makanan berbahan dasar ikan lele, pendampingan agar terkontrol kemandirian usaha dalam pemberdayaan ekonomi melalui kelompok usaha bersama. indikator keberhasilan dalam pencapaian kelompok usaha bersama yaitu bertambahnya pengalaman di bidang wirausaha. Menambah kesibukan dan kegiatan yang positif dan menambah pendapat keluarga khususmya ibu-ibu rumah tangga melalui pembuatan kerupuk lele. Kata Kunci : Pemberdayaan Perempuan, Kelompok Usaha Bersama, Laznas Rumah Zakat

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 20 Sep 2021 02:38
Last Modified: 20 Sep 2021 02:38
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15779

Actions (login required)

View Item View Item