IMPLEMENTASI PENGGUNAAN ALAM SEKITAR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN IPA KELAS V DI SDN TULUNG PASIK KECAMATAN MATARAM BARU KABUPATEN LAMPUNG TIMUR

Nurhayati, Suratno (2021) IMPLEMENTASI PENGGUNAAN ALAM SEKITAR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN IPA KELAS V DI SDN TULUNG PASIK KECAMATAN MATARAM BARU KABUPATEN LAMPUNG TIMUR. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI Nurhayati.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK IMPLEMENTASI PENGGUNAAN ALAM SEKITAR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN IPA KELAS V DI SDN TULUNG PASIK Oleh Nurhayati Penggunaan media pembelajaran sangat berpengaruh terhadap proses pembelajaran. Dalam penggunaan media pembelajaran yang pernah diterapkan di SDN Tulung Pasik diantaranya media gambar, media poster, media audio visual. Dari beberapa media pembelajaran yang pernah diterapkan, menurut pendidik kelas V SDN Tulung Pasik media yang efektif untuk membuat peserta didik menjadi aktif dan berminat dalam pembelajaran yaitu dengan mengenalkan objek langsung dari alam, sedangkan dengan menggunakan media lain peserta didik kurang berminat dalam mengikuti proses pembelajaran. Oleh karena itu peneliti ingin mengetaui bagaimana penggunaan media alam sekitar pada pembelajaran IPA di SDN Tulung Pasik. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana proses penggunaan alam sekitar sebagai media pembelajaran IPA kelas V di SDN Tulung Pasik. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data penelitian melalui langkah-langkah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan uji keabsahan data dilakukan dengan pengamatan dan triangulasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi penggunaan alam sekitar dalam pembelajaran IPA kelas V di SDN Tulung Pasik dilakukan di dalam kelas atau mengajak peserta didik untuk melihat langsung objek alam sekitar di luar kelas. Penggunaan media alam sekitar pada pembelajaran IPA mampu meningkatkan minat belajar serta keaktifan peserta didik dalam mengikuti proses pembelajaran. Kata Kunci: Pembelajaran IPA, Alam Sekitar

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 17 Sep 2021 03:09
Last Modified: 17 Sep 2021 03:09
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15768

Actions (login required)

View Item View Item