ANALISIS EFEKTIVITAS PAJAK DAERAH DAN RETRIBUSI DAERAH TERHADAP PAD PROVINSI LAMPUNG TAHUN 2011-2015 DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Rosyada, Afifah Husna (2017) ANALISIS EFEKTIVITAS PAJAK DAERAH DAN RETRIBUSI DAERAH TERHADAP PAD PROVINSI LAMPUNG TAHUN 2011-2015 DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi_Full_Rosyada.pdf]
Preview
PDF
Download (596kB) | Preview

Abstract

Penyelenggaraan pemerintahan dapat maju dengan manajemen yang baik secara komprehensif apalagi dari segi pendanaan dan keuangan. menurut UU No. 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah dan Undang-Undang No. 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah menetapkan bahwa sumber PAD terdiri pajak daerah, retribusi daerah, hasil pengelolaan kekayaan yang dipisahkan dan lain- lain PAD yang sah. Menurut Undang-Undang No. 28 tahun 2009 tentang pajak daerah dan retribusi daerah bahwa pajak provinsi meliputi pajak kendaraan bermotor, bea balik nama kendaraan bermotor, pajak bahan bakar kendaraan bermotor, pajak air permukaan, dan pajak rokok. Efektvitas pajak daerah dan retribusi daerah merupakan tingkat pencapaian hasil program dengan target yang ditetapkan. Menurut Mardiasmo, semakin tinggi efektivitas menggambarkan kemampuan daerah yang semakin efektif. Pajak dan retribusi Provinsi Lampung menjadi tulang punggung terhadap penerimaan PAD, namun pajak daerah kadangkala belum bisa mencapai target yang ditetapkan dan retribusi daerah yang belum bisa berkontribusi besar terhadap PAD. Rumusan masalah dalam penelitian ini antara lain, bagaimana tingkat efektivitas pencapaian pungutan pajak daerah dan retribusi daerah terhadap PAD Provinsi Lampung dan bagaimana pungutannya menurut perspektif ekonomi islam? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa efektif pajak daerah dan retribusi daerah terhadap PAD Provinsi Lampung tahun 2011-2015. Selain itu, penelitian ini juga dilakukan untuk mengetahui bagaimanakah pungutan pajak daerah dan retribusi daerah menurut perspektif ekonomi islam. Penelitian ini adalah jenis penelitian lapangan (field reseach), sifat penelitian merupakan deskriptif kualitatif dengan menggunakan sumber data yang diperoleh langsung dari Badan Pendapatan Daerah Provinsi Lampung berupa dokumentasi dan wawancara lalu dianalisis menggunakan rasio efektivitas serta dengan basis sampel data dari tahun 2011-2015. Hasil dalam penelitian ini adalah pajak daerah dinilai cukup efektif dengan rasio efektivitas rata-rata 83,4% dan retribusi daerah dinyatakan sangat efektif dengan persentase sebesar 118,84% selama 5 tahun terakhir. Dan berdasarkan ekonomi islam, pajak daerah dan retribusi daerah telah dipungut berdasarkan prinsip ekonomi islam dengan memenuhi semua unsur yaitu keadilan, akuntabilitas, pertanggungjawaban, transparansi dan independensi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 09 Oct 2017 03:16
Last Modified: 09 Oct 2017 03:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/1568

Actions (login required)

View Item View Item