EFEKTIVITAS FILM ANIMASI NUSSA DAN RARA UNTUK MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN BERBICARA ANAK USIA 5-6 TAHUN TAMAN KANAK- KANAK AISYIYAH 1 LABUHAN RATU

Hellya, Rahmatun Nisa (2021) EFEKTIVITAS FILM ANIMASI NUSSA DAN RARA UNTUK MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN BERBICARA ANAK USIA 5-6 TAHUN TAMAN KANAK- KANAK AISYIYAH 1 LABUHAN RATU. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of Hellya Rahmatun Nisa.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Keterampilan berbicara merupakan salah satu perkembangan yang sangat penting untuk dikembangkan dalam diri anak. keterampilan berbicara bermanfaat bagi anak untuk menyampaikan, mengemukakan perasaan, ide serta pengetahuan anak. Film animasi Nussa dan Rara merupakan media audiovisual yang menggunakan indera pendengaran dan penglihatan anak secara bersamaan. Dengan demikian dimungkinkan bagi anak menyimak dengan mudah dalam pengembangan keterampilan berbicara. Tujuan penelitian ini untuk melihat bagaimana efektivitas film animasi Nussa dan Rara dalam mengembangkan keterampilan Berbicara. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskritif dengan tehnik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Tehnik analisis data yang digunakan merupakan tehnik yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman. Penelitian ini dilakukan di TK Aisyiyah 1 Labuhan Ratu Bandar Lampung, yang menjadi objek penelitian adalah 29 orang peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Film Animasi Nussa dan Rara efektif untuk mengembangkan keterampilan berbicara dari segi bahasa, muatan materi dalam cerita, duration timing, serta variasi tayangan film animasi Nussa dan Rara yang dapat disesuiakan oleh pengajar dengan RPPH yang akan di diterapkan dan kefektifan lainnya adalah mudah dan murah sehingga mudah di akses bagi pengajar dan anak didik. dalam mengembangkan keterampilan berbicara dengan ditunjukkan perkembangan anak serta prosedur penggunaan film animasi sudah sesuai. Guru merencanakan sesuai tema yang diberikan dalam RPPH, kemudian melaksanakan pembelajaran dengan menyiapkan sarana yang dibutuhkan berupa LCD, kabel, laptop, serta film animasi Nussa dan Rara yang telah di download terlebih dahulu. Guru memberikan film animasi Nussa dan Rara berdurasi sedikit agar memudahkan anak menyimak dan menyampaikan ulang, kemudian mengajak bercakap-cakap untuk menstimulasi anak menyampaikan pemikiran anak serta langkah terahir adalah evaluasi dari guru dalam proses pembelajaran yang iitelah diberikan. Penggunaan film animasi Nussa dan Rara efektif untuk mengembangkan keterampilan berbicara anak usia 5-6 tahun TK Aisyiyah 1 Labuhan Ratu Bandar Lampung. Kata Kunci: Keterampilan Berbicara, Film Animasi Nussa dan Rara

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 03 Sep 2021 03:30
Last Modified: 03 Sep 2021 03:30
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15575

Actions (login required)

View Item View Item