PANDANGAN DOSEN FAKULTAS SYARIAH UIN RADEN INTAN LAMPUNG TERHADAP POLIGAMI PERSPEKTIF SITI MUSDAH MULIA

Ahmad, Arifin (2021) PANDANGAN DOSEN FAKULTAS SYARIAH UIN RADEN INTAN LAMPUNG TERHADAP POLIGAMI PERSPEKTIF SITI MUSDAH MULIA. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPIS  1-2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPIS  AHMAD ARIFIN.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Poligami adalah ikatan perkawinan yang salah satu pihak (suami) mengawini lebih dari satu istri dalam waktu yang bersamaan. Secara hukum Islam dan Undang-Undang poligami dibolehkan. Oleh karena itu, menarik mengkaji kembali pemikiran Siti Musdah Mulia yang menghukumi haram poligami pada masa sekarang. Menurutnya Nabi berpoligami untuk misi dakwah dan menolong janda-janda, namun realitanya orang berpoligami pada masa sekarang dengan perempuan yang lebih muda, yang mereka kedepankan adalah nafsu biologis dan realita yang terjadi banyak anak-anak dan istri yang terlantar akibat poligami dan poligami itu banyak sekali madaratnya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana Poligami Perspektif Siti Musdah Mulia dan Bagaimana Pandangan Dosen-dosen Fakultas Syari‟ah UIN Raden Intan Lampung terhadap Poligami Perspektif Siti Musdah Mulia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Poligami Perspektif Siti Musdah Mulia dan untuk mengetahui Bagaimana Pandangan Dosen-dosen Fakultas Syari‟ah UIN Raden Intan Lampung terhadap Poligami Perspektif Siti Musdah Mulia. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field reserch) dan bersifat deskriptif kualitatif, berdasarkan jenis sumber data yaitu data primer adalah data yang secara langsung diperoleh oleh peneliti dari data asli dan data sekunder adalah data yang diperoleh penelitian dari orang lain atau sumber sekunder jadi bukan asli. Teknik pengambilan sample dengan cara sample bertujuan (purposive sampling) yaitu mengambil beberapa orang untuk di jadikan sample dengan asumsi bahwa sample tersebut menguasai permasalahan- permasalahan yang ada. Metode pengumpulan data yang di gunakan adalah wawancara, studi pustaka dan dokumentasi. Adapun pengolahan data menggunakan pemerikasaan data dan klasifikasi. Metode analisis yang di, gunakan yaitu analisis kualitatif dalam menarik kesimpulan menggunakan pendeketan dedukti induktif. Poligami perspektif Siti Musdah Mulia beliau berpendapat bahwa Poligami pada masa sekarang hanya untuk kepentingan nafsu biologis berbeda dengan poligami Nabi Saw. Poligami pada hakikatnya merupakan perselingkuhan yang dilegalkan. Poligami di masyarakat telah menimbulkan banyak problem sosial yang sangat krusial dan menurutnya ini melecehkan harkat martabat wanita dan Melangggar Hak Asasi Manusia. Dalil hukum yang digunakan yaitu Qs An Nisa Ayat 3 dan Ayat 129 dan Hadis Nabi Saw. Berdasarkan data analiis dapat disimpulkan pandangan dosen-dosen Fakultas Syari‟ah UIN Raden Intan Lampung terhadap Poligami Perspektif Siti Musdah Mulia. Bahwa semua responden membolehkan poligami dengan Dalil Qs. An-Nisa ayat 3. Benar bahwa Nabi Saw berpoligami bukan untuk kepentingan biologis melainkan atas dasar-dasar kemanusiaan dan syiar Islam. Tetapi jika berpoligami berdasarkan kepentingan biologis, semua responden setuju jika untuk kemaslahatan. Hampir semua responden tidak setuju jika poligami dikatakan sebagai perslingkuhan yang dilegalkan karena di sisi lain ada suami yang meminta izin, sehinga poligami dapat di lakukan dengan adil dan kehidupan rumah tangganya harmonis. Semua responden tidak sependapat jika poligami dihukumi haram dan perlu dilarang secara mutlak karena poligami dibolehkan dalam Hukum Islam dan Undang-Undang, tetapi bisa ada hukum pengecualian. Jika poligami menimbulkan dampak yang negatif maka dapat diharamkan atau dilarang tetapi larangan ini hanya bersifat khusus dan tidak bisa dihukumi secara mutlak. Bagaimanapun poligami sudah ketetapan Allah SWT.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Al-Ahwal Al-Syakhsiyyah (Hukum Keluarga)
Divisions: Fakultas Syariah > Al-Ahwal Al-Syakhsiyyah (Hukum Keluarga)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 02 Sep 2021 04:23
Last Modified: 02 Sep 2021 04:23
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15530

Actions (login required)

View Item View Item