PENGARUH PERKEMBANGAN KERCERDASAN LOGIS MATEMATIS TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN

SITI, NUROHMAH (2021) PENGARUH PERKEMBANGAN KERCERDASAN LOGIS MATEMATIS TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI  BAB 1&5.pdf] PDF
Download (13MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL SITI NUROHMAH .pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (13MB)

Abstract

ABSTRAK Kecerdasan logis matematis merupakan salah satu perkembangan yang berhubungan erat dengan perkembangan kognitif dan kecerdasan ini sangat penting untuk dikembangkan pada anak sejak usia dini. Karena, dengan berkembangnya kecerdasan logis matematis ini akan menunjang anak dalam memecahkan masalah. Kemampuan pemecahan masalah merupakan cara untuk mendapatkan jalan keluar dalam suatu persoalan. Setiap anak mempunyai cara tersendiri dan unik untuk menyelesaikan persoalan yang Ia hadapi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perkembangan kecerdaan logis matematis terhadap kemampuan pemecahan masalah anak usia 5-6 tahun di PAUD Sinar Mulya Lampung Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif jenis ex post facto. Populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu 15 anak yang berusia 5-6 tahun. Alat pengumpulan data berupa angket yang diberikan kepada guru. Sebelum digunakan, angket diuji terlebih dahulu untuk mengetahui validitas dan reliabilitasnya. Kemudian analisis data menggunakan uji regresi linear sederhana yang sebelumnya dilakukan uji prasyarat analisis meliputi uji normalitas dan uji linearitas. Hasil penelitian melalui uji regresi linear sederhana perkembangan kecerdasan logis matematis terhadap kemampuan pemecahan masalah sebesar 72,223 dengan nilai Sig. (2-tailed) lebih kecil dari 0,05 (5%) yaitu sebesar 0,000 yang berarti bahwa adanya pengaruh variabel perkembangan kecerdasan logis matematis (X) terhadap variabel kemampuan pemecahan masalah (Y) di PAUD Sinar Mulya Lampung Barat. Selanjutnya diperkuat juga dengan nilai koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,847. Ini artinya semakin membuktikan bahwa besarnya pengaruh perkembangan kecerdasan logis matematis terhadap kemampuan pemecahan masalah anak usia 5-6 tahun sebesar 84,7% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Kata Kunci: Perkembangan Kecerdasan Logis Matematis dan Kemampuan Pemecahan Masalah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 01 Sep 2021 03:50
Last Modified: 01 Sep 2021 03:50
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15499

Actions (login required)

View Item View Item