IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DALAM MENGEMBANGKANKETERAMPILAN SOSIAL ANAK USIA DINI TAMAN KANAK-KANAK AL-GHOFILIN BANDAR LAMPUNG

Nur, Azka Lita (2021) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DALAM MENGEMBANGKANKETERAMPILAN SOSIAL ANAK USIA DINI TAMAN KANAK-KANAK AL-GHOFILIN BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI AZKA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DALAM MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN SOSIAL ANAK USIA DINI TAMAN KANAK-KANAK AL-GHOFILIN BANDAR LAMPUNG OLEH : Nur Azka Lita Pendidikan adalah suatu hal yang penting dalam aspek kehidupan. Pendidikan di abad 21 adalah pembaruan dari sistem pendidikan yang telah ada terdahulu, pembaruan bertujuan untuk meningkatkan mutu manusia-manusia yang unggul di masa depan. Pendidikan diperlukan peserta didik sejak peserta didik usia dini hingga ke dalam jenjang pendidikan kehidupan yang lebih tinggi lagi. Namun sayangnya Problematika yang sering terjadi di dalam lingkup pendidikan terutama pada anak usia dini yang berada di indonesia adalah dalam kegiatan proses belajar, di mana umumnya guru dalam proses menstimulasi perkembangan emosi dan sosial peserta didik sejak dari anak usia dini sangat sempit. Maka oleh sebab itu diperlukan strategi pembelajaran baik meliputi model atau metode yang menarik untuk mengembangkan segala jenis kemampuan yang dimiliki anak usia dini. Anak usia dini dengan rentan usia 0-8 tahun marupakan usia dalam fase kehidupan yang unik. Umumnya guru akan lebih sering tepusat pada aspek kognitif saja, hal ini membuat pendidikan tidak mampu menghasilkan dengan baik kepribadian yang berakar pada nilai-nilai sosial, etika, moral ataupun sisi spiritualnya. Menyikapi hal tersebut, diperlukan keterampilan sosial yang berfungsi sebagai alat mewujudkan interaksi yang baik antara peserta didik anak usia dini.akan tetapi masih banya penggunaan model pembelajaran dalam strategi pembelajaran yang membuat keterampilan social peserta didik masih tergolong kurang berkembang. Hal ini di temukan di taman kanak-kanak Al-Ghofilin Bandar Lampung. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dskriptif yang mendeskripsikan objek peneltian melalui data-dta kualitatif yaitu dengan observasi dan wawancara serta dokumentasi.iii Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimanakah implementasi dari model CTL (Contextual Teaching and Learning) yang digunakan guru untuk mengambangkan keterampilan social anak usia dini. Sumber data diperoleh dengan teknik purposuve sampling dimana setiap peserta didik yang dijadikan sampe penelitian memiliki karakteristik yang diinginkan dan dibutuhkan oleh peneliti. Berdasarkan data hasil penelitian yang dilakukan peneliti dalam melihal implementasi penggunaan model CTL (Contextual Teaching and Learning) diperoleh data bahwa penggunaan model CTL dapat meningkatkan keterampilan social peserta didik sesuai dengan indicator tahapan perkembangan keterampilan social anak usia dini menurut PERMEN No. 58 tahun 2009 dengan memperoleh rata-rata yaitu 90,83 % sudah berkembang. Kata Kunci : Anak Usia Dini, Keterampilan Sosial, Model CTL (Contextual Teaching and Learning)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 23 Aug 2021 03:40
Last Modified: 23 Aug 2021 03:40
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15380

Actions (login required)

View Item View Item