PERAN PEMERINTAH DAERAH DAN MASYARAKAT DALAM UPAYA KEWASPADAAN DINI MENGENAI COVID- 19 PERSPEKTIF FIQH SIYASAH (Studi di Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan)

A. RIANSYAH, PRATAMA (2021) PERAN PEMERINTAH DAERAH DAN MASYARAKAT DALAM UPAYA KEWASPADAAN DINI MENGENAI COVID- 19 PERSPEKTIF FIQH SIYASAH (Studi di Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of Skripsi Munaqosa prin 24.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Kesehatan merupakan hak asasi manusia yang dapat di wujudkan melalui perlindungan hukum dan kebijakan pemerintah dalam upaya pemberian fasilitas pelayanan kesehatan kepada seluruh lapisan masyarakat. Masyarakat saat ini masih menghadapi problematika kesehatan, masalah kesehatan yang masih mengkhawatirkan yang ada di Indonesia bahkan Negara-negara lain di dunia adalah fakta berkembangnya epidemic yang disebabkan oleh Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus 2 (SARS-CoV-2) atau Virus Corona adalah virus yang menyerang sistem pernapasanm dalam hal ini perlu adanya peran Pemerintah Daerah dan masyarakat dalam menanggulangi penyebaran virus corona. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui 1)Bagaimana peran Pemerintah Daerah dan masyarakat dalam upaya kewaspadaan dini mengenai COVID-19 di Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan dan 2)Bagaimana perspektif Fiqh Siyasah terhadap peran peran Pemerintah Daerah dan masyarakat dalam upaya kewaspadaan dini mengenai COVID-19 di Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, yaitu pengumpulan data dengan mengadakan pengamatan langsung terhadap objek yang diteliti, mengadakan wawancara dengan informan untuk mendapatkan informasi sebanyak mungkin dengan mengajukan beberapa pertanyaan mengenai masalah yang diteliti dengan mengumpulkan data melalui dokumen-dokumen tertulis, buku-buku, serta peraturan perundang-undangan yang erat kaitannya dengan penelitian ini serta ditunjang oleh data sekunder merupakan data penunjang yang diperoleh dari kepustakaan dan dokumentasi, monografi kecamatan. Semua data tersebut merupakan bahan-bahan untuk mendeskripsikan upaya yang pemerintah daerah kecamatan dan masyarakat lakukan dalam mewaspadai COVID-19. Hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa peran Pemerintah Daerah dan Masyarakat dalam upaya kewaspadaan dini mengenai COVID-19 di kecamatan Natar kabupaten Lampung Selatan telah maksimal yaitu dengan menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari iikerumunan sehingga seluruh masyarakat telah menerapkan protokol kesehatan yang telah dibuat oleh pemerintah daerah namun terdapat hambatan yang dihadapi hambatan tersebut diantaranya kurangnya kesadaran masyarakat, kurangnya partisipasi masyarakat dan kurangnya anggaran COVID-19. Menurut perspektif Fiqh Siyasah Pemerintah Daerah kecamatan adalah sebagai pemimpin dan pembuat kebijakan termasuk protokol kesehatan dalam upaya mewaspadai COVID-19 tersebut bertujuan untuk mencapai kemaslahatan bagi masyarakat, kebijakan yang dikeluarkan pemerintah daerah kecamatan kepada masyarakat yaitu pencegahan dan penanganan terhadap virus corona merupakan menjaga keselamatan jiwa yang erat kaitannya untuk menjamin atas hak hidup manusia seluruhnya tanpa kecuali. Masyarakat juga mempunyai tanggungjawab untuk menjaga keselamatan jiwa nya sendiri dengan mematuhi protokol kesehatan yang dibuat oleh pemerintah daerah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 20 Aug 2021 07:49
Last Modified: 20 Aug 2021 07:49
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15370

Actions (login required)

View Item View Item