KORELASI SPIRITUAL QUOTIENT DENGAN PENGEMBANGAN KARAKTER PESERTA DIDIK DI SMP ISLAM EL SYIHAB BANDAR LAMPUNG

HALIMAH, Sugiarto (2021) KORELASI SPIRITUAL QUOTIENT DENGAN PENGEMBANGAN KARAKTER PESERTA DIDIK DI SMP ISLAM EL SYIHAB BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI HALIMAH.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi spiritual quotient dengan pengembangan karakter siswa di SMP Islam El Syihab Bandar Lampung. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bersifat korelasional. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data kuisioner dan wawancara. Data kecerdasan spiritual dan pengembangan karater siswa dikumpulkan melalui penyebaran angket kepada siswa menggunakan aplikasi google formulir. Data yang telah diperoleh kemudian dianalisis menggunakan metode uji korelasi product moment. Hasil analisis data dengan program SPSS 20.00 menunjukkan bahwa terdapat korelasi antara kecerdasan spiritual dengan pengembangan karakter siswa. Hasil analisis koefisien korelasi sebesar r = 0,571 dan koefisien determinan r 2 sebesar 0.327 atau 32,7%. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa terdapat korelasi antara spiritual quotient dengan pengembangan karakter siswa di SMP Islam El Syihab Bandar Lampung. Hal ini sesuai dengan hasil perhitungan menggunakan uji korelasi product moment dengan nilai signifikansi p = 0,001 (p < 0,05). Berdasarkan hasil koefisien determinasi menunjukkan bahwa kecerdasan spiritual memberi sumbangan kepada pengembangan karakter siswa sebesar 32,7% sedangkan sisanya 67,3% dipengaruhi oleh faktor lain yang mempengaruhi pengembangan karakter siswa. Sehingga H0 ditolak, dan Ha diterima. Kata Kunci: Spiritual Quotient, Pengembangan Karakter, Siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 01 Jul 2021 03:45
Last Modified: 01 Jul 2021 03:45
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14993

Actions (login required)

View Item View Item