MODUL PENGELOLAAN LABORATORIUM

INTAN, SONIA (2021) MODUL PENGELOLAAN LABORATORIUM. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of COVER_BAB I - II_DAPUS.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of FULL MODUL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Laboratorium biologi merupakan salah satu fasilitas penting untuk menunjang keberhasilan dalam pencapaian tujuan pembelajaran biologi atau kegiatan ilmiah lainnya. Oleh karena itu, mengharuskan pengelolaan laboratorium biologi diiaksanakan secara profesional untuk dapat mengembangkan kompetensi managerial dan organisasi laboratorium biologi. Pengelolaan laboratorium merupakan proses pendayagunaan semua sumber daya dalam rangka mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan laboratorium Biologi di program studi pendidikan Biologi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Raden Intan Lampung. Subyek penelitian ini adalah kepala laboratorium, koordinator laboratorium staf laboratorium, laboratorium fisika dan Biologi. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa manajemen laboratorium Biologi telah dilaksanakan dengan efektif. Manajemen infrastruktur dan fasilitas telah memenuhi standar, dan mendukung efektifitas laboratorium sains, kelengkapan laboratorium Biologi, kelengkapan formulir administrasi juga sesuai dengan standar yang ditentukan yang telah difungsikan sebagaimana mestinya. Monitoring dan evaluasi telah dilakukan dengan kondusif dan tepat. Berdasarkan penelitian ini, peneliti menyimpulkan bahwa pengelolaan laboratorium Biologi telah dilaksanakan dengan efektif. Kata kunci : pengelolaan, laboratorium

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 29 Jun 2021 03:16
Last Modified: 29 Jun 2021 03:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14955

Actions (login required)

View Item View Item