INJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG LELANG SAPI MELALUI E�AUCTION (Studi di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Metro)

HESTY, ANGGINA SARI (2021) INJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG LELANG SAPI MELALUI E�AUCTION (Studi di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Metro). Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)
[thumbnail of BAB I-II-DAPUS.pdf] PDF
Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Jual beli merupakan salah satu cara yang digunakan manusia dalam memenuhi hajat hidup. Dalam hukum Islam, terdapat sejumlah ketentuan dalam jual beli yang tujuannya untuk mendapat kemudahan atau kemaslahatan guna terhindar dari sesuatu yang merugikan atau kemudharatan dalam sebuah transaksi. Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro merupakan salah satu lembaga yang mengadakan transaksi jual beli lelang sapi yang menjadi barang tegahan Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai (KPPBC) Bandar Lampung melalui e-Auction atau secara online. Transaksi ini menggunakan sistem tertutup (closed bidding), dimana para peserta yang mengikuti lelang maupun pejabat lelang itu sendiri tidak mengetahui tawaran dari para peserta lelang sampai batas waktu lelang berakhir. Sebelum mengikuti lelang, peserta wajib memiliki akun yang terdaftar di situs resmi lelang atau aplikasi Lelang Indonesia. Setelah itu peserta diharuskan membayar uang jaminan yang sudah ditentukan oleh pejabat lelang sebelum dapat mengajukan penawaran lelang atas 67 ekor sapi jenis limosin. Rumusan masalah dalam penelitian ini: 1) Bagaimana praktik lelang sapi melalui e-Auction pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro? 2) Bagaimana tinjauan hukum Islam tentang lelang sapi melalui e-Auction pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro? Tujuan penelitian ini yaitu: 1) Untuk mengetahui praktik lelang sapi melalui e-Auction di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro 2) Untuk mengetahui tinjauan hukum Islam tentang lelang sapi melalui e-Auction di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro. Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian lapangan (field research) dengan sifat deskriptif analisis. Sumber data yang dikumpulkan adalah data primer yang diambil dari sejumlah responden yang terdiri dari pegawai Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro, peserta lelang dan tokoh agama setempat. Sedangkan data sekunder dikumpulkan berdasarkan data dan informasi yang diperoleh melalui pihak lain yang bertujuan untuk mengumpulkan data-data dan informasi dengan bantuan data menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Sebelum pelaksanaan lelang, para peserta diperbolehkan untuk melihat secara langsung sapi-sapi yang hendak dilelang sebagai bentuk transparansi pelaksanaan lelang. Peserta juga secara sukarela dan percaya untuk menyetor uang jaminan sesuai dengan yang telah ditentukan oleh pihak Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro sebagai bentuk kepercayaannya untuk mengikuti lelang. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa, pihak Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro telah melaksanakan lelang sapi melalui e-Auction sesuai dengan prosedur, baik dalam peraturan hukum positif yang tertuang dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 27/PMK.06/2016 tentang Petunjuk Pelaksanaan Lelang maupun hukum Islam dengan terpenuhinya rukun, syarat serta tidak adanya unsur gharar (penipuan) maupun trik-trik lain yang merugikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 22 Jun 2021 01:59
Last Modified: 22 Jun 2021 01:59
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14773

Actions (login required)

View Item View Item