PEMBERDAYAAN EKONOMI KOMUNITAS MELALUI KELOMPOK TANI DI DESA SIDOREJO KECAMATAN SEKAMPUNG UDIK KABUPATEN LAMPUNG TIMUR

Supenik, S (2017) PEMBERDAYAAN EKONOMI KOMUNITAS MELALUI KELOMPOK TANI DI DESA SIDOREJO KECAMATAN SEKAMPUNG UDIK KABUPATEN LAMPUNG TIMUR. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi_Supenik.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini pada dasarnya bersifat kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan menyajikan data menggunakan metode observasi, wawancara (tatap muka) untuk memperoleh data yang akurat dan dokumentasi . Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kondisi kesejahteraan masyarakat Desa Sidorejo secara simbolik sudah nampak dari luar (cukup sejahtera), sedangkan langkah-langkah kelompok tani ditinjau dari segi keorganisasian sudah memiliki perencanaan yang baik dalam segala bentuk penyusunan programnya namun belum dapat terealisasikan dengan baik dan efektif, hal ini dikarenakan kurangnya campur tangan pemerintah yang seharusnya ikut bertanggung jawab dalam lembaga tersebut. Sebab lain dipengaruhikurangnya kesadaran oleh masing-masing anggota dalam menumbuhkan kekompakan dalam pertanian. Hal lain yang mendukung kegiatan ini adalah terbinanya kelompok tani dan adanya bantuan pupuk bersubsidi dari pemerintah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan tujuan utama mendeskripsikan atau melukiskan secara terperinci dan mendalam mengenai pemberdayaan ekonomi komunitas melalui kelompok petani sumatera di Desa Sidorejo Kecamatan Sekampung Udik Kabupaten Lampung Timur. Temuan-temuan dalam penelitian ini, ada beberapa kegiatan yaitu pelatihan, pembelajaran lapangan dan diskusi yang dilakukan kelompok tani Sumatera. Kelompok tani Sumatera mempunyai program salah satunya program pupuk bersubsidi guna meningkatkan ekonomi masyarakat petani di Desa Sidorejo Kecamatan Sekampung Udik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 28 Sep 2017 07:19
Last Modified: 28 Sep 2017 07:19
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/1466

Actions (login required)

View Item View Item