PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI BATUMARTA VI KABUPATEN OKU TIMUR

Nikita, Dian Paranti (2021) PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI BATUMARTA VI KABUPATEN OKU TIMUR. Masters thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of Nikita Dian-1986108001.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI DESA BATUMARTA VI KABUPATEN OKU TIMUR Oleh: Nikita Dian Paranti Abstrak Masyarakat harus sadar akan pentingnya pendidikan Agama Islam, baik dari keluarga ataupun Lembaga pendidikan serta lingkungan sekitar. Pemahaman masyarakat tentang Agama Islam akan memunculkan tanggapan masyarakat terkait dengan pendidikan Agama Islam baik itu tanggapan positif ataupun tanggapan negative. Kemudian dari tanggapan tersebut maka akan muncul perilaku dari masyarakat tersebut. Latar belakang penelitian ini adalah pendidikan merupakan hak dari setiap anak yang seharusnya diberikan orang tua kepada anaknya dalam keluarga terutama pendidikana Agama Islam. Namun pada realitanya hal tersebut tidak dapat diberikan karena kesibukan orang tua dalam bekerja, selain itu juga masyarakat memiliki minat rendah pada lembaga pendidikan yang berbasis Agama dan juga kurangnya pengetahuan masyarakat tentang lembaga pendidikan yang berbasis Agama. masyarakat di Desa Batumarta VI merupakan masyarakat yang multicultural dimana mereka hidup berdampingan dengan masyarakat non muslim. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi masyarakat tentang pendidikan Agama Islam di Desa Batumarta VI Kabupaten Oku Timur. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian menggunakan penelitian kualitatif dengan latar Masyarakat muslim Desa Batumarta VI Kabupaten Oku Timur. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Kemudian analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Kemudian ujian keabsahan data menggunakan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pemahaman Masyarakat tentang Agama Islam Di Desa Batumarta VI terbilang cukup baik. Mereka memiliki pandangan bahwasannya Agama Islam tidak hanya berkaitan dengan ibadah saja melainkan juga untuk kehidupan bermasyarakat. 2) Tanggapan Masyarakat Desa Batumarta VI tentang pendidikan Agama Islam, pendidikan agama Islam akan menghasilkan anak-anak yang berakhlak baik berpengetahuan Islami serta pendidikan ini merupakan tanggungjawab berasama. 3) Peran dalam pelaksanaan pendidikan Agama Islam baik berjalan dengan baik, hal ini terlihat dari kegiatan masyarakat yang ikut dalam kegiatan keagamaan dan anak-anak yang ikut kegiatan TPA setiap hari. Kata Kunci: Persepsi Masyarakat, Pendidikan Agama Islam

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Pasca Sarjana > S2 Ilmu Tarbiyah dan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 02 Jun 2021 08:09
Last Modified: 02 Jun 2021 08:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14408

Actions (login required)

View Item View Item