Ringkasan Materi, Soal, dan Pembahasan Gradien dan Persamaan Garis Lurus Berbasis HOTS

Aisyah, Asy (2021) Ringkasan Materi, Soal, dan Pembahasan Gradien dan Persamaan Garis Lurus Berbasis HOTS. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of BUKU AISYAH.pdf] PDF
Download (1MB)

Abstract

KATA PENGANTAR Alhamdulillah segala puji syukur kehadirat Allah SWT Rabb Yang Maha Agung atas rahmat dan kasih sayang-Nya sehingga dapat menyelesaikan buku ini yang berjudul Ringkasan Materi, Soal, serta Pembahasan Gradien dan Persamaan Garis Lurus Berbasis HOTS. Hadirnya buku ini penulis berharap khususnya peserta didik dapat belajar secara mandiri materi Gradien dan Persamaan Garis Lurus. Dalam buku ini disajikan materi pembelajaran matematika secara sederhana, efektif, dan mudah dipahami yang dilengkapi contoh soal dan pembahasan serta tips menyelesaikan soal berbasis HOTS. Penulis menyadari dalam penulisan buku ini jauh dari kata sempurna. Untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran untuk menjadi lebih baik lagi kedepannya. TIPS MENYELESAIKAN SOAL HOTS Soal HOTS (High Order Thinking Skills) merupakan jenis soal yang menuntut peserta didik tidak hanya memahami konsep saja (menghapal) melainkan juga peserta didik dituntut dapat menganalisis permasalahan lebih mendalam utuk menemukan penyelesaiannya. Tips mengerjakan soal HOTS: 1. Menemukan kata kunci (inti permasalahan) Jenis soal HOTS ini memang menggunakan kata yang berbelit sehingga peserta didik harus menemukan kata kuncinya agar dalam proses penyelesaiannya bisa berfokus tidak keluar jalur. 2. Memahami konsep bukan menghafal Seringnya peserta didik menghafal konsep bukan memahami. Untuk pengerjaan soal HOTS ini dengan memahami inti dari soal berbelit maka akan mempermudah penyelesaiannya. 3. Memecahkan soal secara sistematis Bentuk soal HOTS ini terdiri dari uraian permasalahan yang panjang, sehingga untuk mempermudah penyelesaiannya dibuat secara sistematis dengan poin-poin yang berurutan. 4. Berlatih banyak soal Jenis soal HOTS ini beragam dan memiliki tingkat kesulitan berbeda dengan membiasakan diri latihan maka akan mempermudah dalam penyelesaian di tiap persoalan yang ditemukan. Ringkasan Materi, Soal, serta Pembahasan Gradien dan Persamaan Garis Lurus Berbasis HOTS | 97Demikian beberapa tips dalam menyelesaikan persoalan soal HOTS, semoga mudah di pahami dan dapat bermanfaat. Adapun tak lupa dalam melakukakan dalam segala hal selalu tak lupa memulai dengan bismillah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 02 Jun 2021 05:44
Last Modified: 02 Jun 2021 05:44
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14386

Actions (login required)

View Item View Item