IMPLEMENTASI PENDIDIKAN ISLAM NON FORMAL PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI MASJID BAITURROHIM KORPRI RAYA, KECAMATAN SUKARAME, BANDAR LAMPUNG

SADRUN, SUBHI (2021) IMPLEMENTASI PENDIDIKAN ISLAM NON FORMAL PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI MASJID BAITURROHIM KORPRI RAYA, KECAMATAN SUKARAME, BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Oleh : Sadrun Subhi Pada saat ini kita sama-sama dihadapkan dengan sebuah jenis wabah penyakit covid-19 sehingga membuat seluruh kegiatan banyak terkendala baik dari sektor peribadahan, pendidikan, ekonomi, maupun yang lainnya. Masjid yang menjadi salah satu tempat yang terpenting bagi umat beragama islam tentu juga terkena dampak dengan adanya covid-19 ini. Karena banyak sekali kegiatan positif yang dapat dilaksanakan di masjid. Dengan demikian penulis mencoba untuk melakukan penelitian untuk melihat bagaimanakah pemanfaatan dari masjid yang digunakan sebagai pusat pendidikan islam non formal dimasa pandemi covid-19 ini. Rumusan masalah yang dikaji oleh penulis dalam penelitian ini yaitu, bagaimanakah Implementasi pendidikan islam non formal pada masa Pandemi Covid-19 di Masjid Baiturrohim Korpri Raya, Sukarame, Bandar Lampung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Implementasi pendidikan islam non formal dimasa pandemi covid-19 serta untuk mengetahui apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan kegiatannya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, yang bersifat deskriptif kualitatif. Dalam pengumpulan data penulis menggunakan sumber data primer dan sumber data sekunder. Adapun yang menjadi sumber data primernya yaitu ketua takmir masjid, ketua bidang taklim, ketua bidang risma serta pengajar dan santri TPA masjid Baiturrohim dan sumber data sekundernya yaitu Buku, arsip tertulis, dan dokumentasi. Kemudian tekhnik pengumpulan data yang dilakukan penulis yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Adapun hasil temuan penelitian tentang Implemetasi pendidikan islam non formal dimasa pandemi covid-19 di masjid baiturrohim sudah dilaksanakan dengan baik dan dalam pelaksanaannya selalu mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah. Terdapat beberapa faktor yang mendukung dalam kegiatan yaitu sarana dan prasana yang memadai, program kegiatan yang tersusun, kerjasama antar pengurus dan jamaáh, adanya anggota remaja islam iidan pemuda masjid (RISMA), dan dana yang memadai. Sedangkan yang menjadi faktor penghambat kegiatan yaitu, kurangnya kesadaran jama’ah, berkurangnya jumlah jama’ah dan peserta didik di TPA yang mengikuti Pendidikan Islam Non formal disebabkan oleh pandemic covid-19, dan pemateri atau ustadz berhalangan hadir baik ta’lim maupun di TPA. Kata Kunci : Pendidikan Islam Non Formal, Masjid, Pandemi Covid-19

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 May 2021 03:28
Last Modified: 04 May 2021 03:28
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14137

Actions (login required)

View Item View Item