PENGARUH LAYANAN KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK DISKUSI TERHADAP MINAT BACA DI PERPUSTAKAAN SMKN 3 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2019/2020

EDI, RIDWAN (2021) PENGARUH LAYANAN KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK DISKUSI TERHADAP MINAT BACA DI PERPUSTAKAAN SMKN 3 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PUSAT 1 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI EDI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh layanan konseling kelompok dengan teknik diskusi terhadap minat baca peserta didik di perpustakaan SMKN 3 Bandar Lampung tahun pelajaran 2019/2020 lokasi penelitian dilakukan di SMKN 3 Bandar Lampung, populasi terdiri 1 kelas yang merupakan kelas X1 Jasa Boga 1. Sampel yang diambil pada penelitian ini berjumlah 24 peserta didik, dengan teknik pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dalam bentuk pre- experimental dengan desain yang digunakan dalam penelitian ini yaitu one group pretest-posstest design. Pada konseling kelompok tersebut dilakukan pretest dan posttest. Dalam penelitian ini berfokus pada layanan konseling kelompok dengan teknik diskusi terhadap minat baca peserta didik untuk meningkatkan minat baca peserta didik di perpustakaan dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket. Adapun hasil dapat diketahui bahwa nilai z hitung Zhitung 4.295 > dari Ztabel 1,96 z tabel hal ini menunjukkan bahwa ditolak dan diterima. Selain itu didapat nilai rata-rata pretest 58,9583333 dan setelah di berikan treatmen nilai rata-rata 78,91667, Jika dilihat dari hasil yang telah di peroleh menunjukan bahwa ada peningkatan setelah di berikan postest. Dengan demikian dapat dinyatakan sangat berpengaruh di berikan layanan konseling kelompok dengan teknik diskusi terhadap minat baca peserta didik di perpustakaan SMKN 3 Bandar Lampung tahun pelajaran 2019/2020. Kata Kunci : Konseling Kelompok, Teknik Diskusi, Pengaruh Minat Baca

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 21 Apr 2021 05:38
Last Modified: 21 Apr 2021 05:38
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/13850

Actions (login required)

View Item View Item