EFEKTIVITAS BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIKMODELLING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII G SMP NEGERI 9 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2016/2017

Tama, Diar Satria (2017) EFEKTIVITAS BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIKMODELLING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII G SMP NEGERI 9 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2016/2017. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi_Tama.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

Motivasi belajar merupakan hal yang penting bagi siswa motivasi belajar sangat dibutuhkan dalam pembinaan perkembangan anak agar mendapatkan hasil belajar yang maksimal. Adanya fenomena di SMP N 9 Bandar Lampung menunjukkan adanya motivasi belajar yang rendah pada siswa, hal ini terlihat bahwa siswa tidak menunjukkan ciri-ciri siswa yang mempunyai motivasi belajar yang tinggi, adapun ciri-ciri siswa yang mempunyai motivasi belajar yang tinggi yaitu Tekun menghadapi tugas, ulet menghadapi kesulitan, lebih senang bekerja mandiri, cepat bosan pada tugas-tugas yang rutin, dapat mempertahankan pendapat-pendapatnya, tidak mudah melepaskan hal yang diyakini itu, senang mencari dan memecahkan soal-soal. Dalam penelitian ini yang dikaji yaitu apakah motivasi belajar dapat ditingkatkan melalui layanan modeling. Dan tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui gambaran motivasi belajar siswa sebelum dan sesudah diberi layanan modeling pada siswa SMP N 9 Bandar Lampung. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMP N 9 Bandar Lampung yang berjumlah 40 siswa. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik random sampling undian. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 29 siswa. Metode pengumpulan data menggunakan skala psikologi. Validitas instrumen menggunakan rumus product moment dihitung dengan taraf signifikansi 5% (rtabel = 0,312). Perhitungan reliabilitas menggunakan rumus alpha dan menunjukkan angka 0,89. Dengan demikian instrumen dikatakan reliabel. Teknik analisis data menggunakan uji t-test. Hasil yang diperoleh peneliti sebelum diberi layanan modeling, skor sebesar 137.14 dan prosentase sebesar 68,6 % masuk kategori motivasi belajar tingkat sedang. Sedangkan sesudah layanan modeling tingkat motivasi belajar siswa mengalami peningkatan sebesar 3,6% dan meningkat menjadi kategori tinggi, yang semula 137,14 atau 68,6 % naik menjadi 144,48 atau 72,2 %. Dari uji t-test diperoleh data pre test 0,105 dan untuk data post test sebesar 0,405 yang melebihi 0,05, yang berarti bahan data berdistribusi normal. Hal ini menunjukkan bahwa motivasi belajar siswa dapat ditingkatkan melalui layanan bimbingan kelompok dengan teknik modeling di SMP N 9 Bandar Lampung. Adapun kesimpulannya adalah motivasi belajar dapat ditingkatkan melalui modeling. Saran dari penulis yaitu sebaiknya pihak SMP N 9 Bandar Lampung bisa terus menjalankan layanan modeling, agar siswa bisa mencontoh tingkah laku baru dari model yang disajikan dan dapat meningkatkan motivasi belajarnya disekolah sehingga prestasi belajarnya juga akan meningkat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 13 Sep 2017 03:25
Last Modified: 13 Sep 2017 03:25
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/1330

Actions (login required)

View Item View Item