PENGARUH FAKTOR KEUANGAN DAN FAKTOR NON KEUANGAN TERHADAP PERINGKAT OBLIGASI SYARIAH DI INDONESIA (Studi Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016- 2019)

MUTIA, ANGGRAINI (2021) PENGARUH FAKTOR KEUANGAN DAN FAKTOR NON KEUANGAN TERHADAP PERINGKAT OBLIGASI SYARIAH DI INDONESIA (Studi Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016- 2019). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI 2.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI MUTIA ANGGRAINI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini meneliti tentang “Pengaruh Faktor Keuangan Dan Faktor Non Keuangan Terhadap Peringkat Obligasi Syariah Di Indonesia (Studi Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2019)” dengan mengukur rasio likuiditas, rasio profitabilitas, rasio leverage, umur sukuk dan jaminan sukuk sebagai variabelnya. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: (1)Apakah rasio likuiditas berpengaruh terhadap peringkat obligasi syariah di Indonesia periode 2016-2019?; (2) Apakah rasio profitabilitas berpengaruh terhadap peringkat obligasi syariah di Indonesia periode 2016-2019?; (3) Apakah rasio leverage berpemgaruh terhadap peringkat obligasi syariah di Indonesia periode 2016-2019?; (4) Apakah umur sukuk berpengaruh terhadap peringkat obligasi syariah di Indonesia periode 2016-2019?; (5) Apakah jaminan sukuk berpengaruh terhadap peringkat obligasi syariah di Indonesia periode 2016-2019?; (6) Apakah rasio likuiditas, rasio profitabilitas, rasio leverage, umur sukuk dan jaminan sukuk berpengaruh secara simultan terhadap peringkat peringkat obligasi syariah di Indonesia periode 2016-2019? Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif yang bersifat kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yang berupa laporan keuangan masing masing perusahaan penerbit sukuk yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan penerbit sukuk yang terdaftar di BEI dan terdaftar pada perusahaan pemeringkat PT Pefindo periode 2016-2019, sedangkan sampel diambil dengan menggunakan teknik puposive sampling yaitu teknik penetuan sampel dengan pertimbangan tertentu sehingga diperoleh 11 sukuk. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode data panel. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa (1) Rasio likuiditas berpengaruh positif terhadap peringkat obligasi syariah; (2) Rasio profitabilitas berpengaruh positif terhadap peringkat obligasi syariah; (3) Rasio leverage tidak berpengaruh positif terhadap peringkat obligasi syariah; (4) Umur sukuk tidak berpengaruh positif terhadap peringkat obligasi syariah; (5) Jaminan sukuk berpengaruh positif terhadap peringkat obligasi syariah; (6) Rasio likuiditas, profitabilitas, leverage, umur sukuk, dan jaminan sukuk secara simultan berpengaruh terhadap peringkat obligasi syariah. Kata kunci: Likuiditas, Profitabilitas, Leverage, Umur Sukuk, Jaminan Sukuk, Peringkat Obligasi Syariah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 24 Feb 2021 07:04
Last Modified: 24 Feb 2021 07:04
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/13287

Actions (login required)

View Item View Item